Dikisahkan dalam buku Rahasia Keajaiban Shodaqoh yang ditulis oleh Ust. Fatihuddin Abul Yasin, diceritakan bahwa ada seorang Ulama yang mumpuni dibidang ilmu lahir dan batin. Tidak diragukan lagi keimanan dan ketakwaannya menjalani susunan hidup yang melingkari setiap manusia. Hidup yang sangat sederhana itu dijalani bersama isteri dan anak-anaknya dengan keyakinan yang tinggi kepada Allah.
Pada suatu hari ada seorang pengemis bertamu kepadanya, meminta shodaqoh ala kadarnya untuk menyambung hidup. Sang ulama bertanya kepada isterinya, "Adakah sesuatu yang bisa diberikan kepada pengemis ini ?"
Istrinya menjawab, "kita tidak memiliki apa-apa kecuali 10 butir telur." Berikan semua telur itu kepada pengemis ini.
Kemudian istrinya memberikan semua telur itu, kecuali menyisahkan satu buah buat makan anak-anaknyananti. Jadi hanya 9 telor yang diberikan kepada pengemis. Dia ingat juga jika bershodaqoh harus menyisahkan buat keluarga di rumah.
Pengemis itupun pergi dari rumahnya. Dan tidak lama kemudian ada orang mengetuk pintu rumahnya. Tamu itu membawa uang yang dishodaqohkan kepada ulama sebanyak 90 dinar.
Alhmdulillah!
Sepeninggal sang tamu, ulama itu bertanya kepada istrinya berapa telor yang dishodaqohkan kepada pengemis tadi! Istrinya menjawab, "Saya hanya memberi 9 telor. Yang satu telor kita sisakan buat anak-anak.
Ulama atau suaminya berkomentar, "Uang ini jumlahnya 90 Dinar, artinya satu kebaikan (berupa telor) dilipatgandakan menjadi 10 kebajikan". Jika tadi di shodaqohkan semua, mungkin dapat uang 100 dinar. Jika 100 telor yang dishodaqohkan, juga dilipatgandakan menjadi 100 dinar.
Dari kisah diatas semakin terang dan jelaslah firman Allah SWT dalam Al-Qur'an yang terjemahannya sebagai berikut :
"Siapakah yang mau memberikan pinjaman kepada Allah dengan pinjaman yang baik (menafkahkan hartanya), maka Allah akan melipatgandakan pembayaran kepadanya dengan lipat ganda yang banyak. Dan Allah Dzat yang menyempitkan atau meluaskan (rizki), dan hanya kepada-Nyalah kami dikembalikan (QS. Al-Baqarah : 245)
Jika Allah telah menerangkan demikian, masihkah kita ragu akan kebenaran ini??? Lipat ganda material adalah uang muka di dunia, dan kelak di akhirat teap memperolah balasan pahala yang banyak sekali. Demikianlah Allah meletakkan berbagai keajaiban shodaqoh bagi orang-orang yang dermawan.
Pesantren Daarut Tauhiid - Bandung - Jakarta - Batam
====================================================
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
====================================================
website: http://dtjakarta.or.id/
====================================================
Tidak ada komentar:
Posting Komentar