Senin, 25 April 2011

[daarut-tauhiid] Mewaspadai Musuh

Mewaspadai Musuh

Assalamu 'alaikum Wr. Wb.

Sahabat seiman..,
Jangan dulu hentikan lirih dzikirmu sebelum kau rasakan nikmat syahdu ketenangannya, jangan dulu beranjak dari tempat sebelum kita luruskan niat, sempurnakan tekad tuk menjemput rahmat, jadikan kesabaran sebagai hiasan, tersenyumlah penuh keyakinan hari ini pertolongan dan kemenagan pasti akan hadir di hadapan..

 
Sahabat seiman..,
Segarkan hati dengan sajian ayat, rasakan Firman Allah SWT lembut meresap menyegarkan jiwa, artinya: "

Sebahagian besar ahli Kitab menginginkan agar mereka dapat mengembalikan kamu kepada kekafiran setelah kamu beriman, Karena dengki yang (timbul) dari diri mereka sendiri, setelah nyata bagi mereka kebenaran. Maka ma'afkanlah dan biarkanlah mereka, sampai Allah mendatangkan perintah-Nya. Sesungguhnya Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu." (Q.S. Al Baqoroh: 109)

 
Sahabat seiman..,
Tahukah.., tak ada musuh yang paling berbahaya melebihi orang yang dengki kepada kita, kekuatan sang pendengki tak pernah padam, tipudayanya kian hari kian mengancam, maka berhati-hatilah! banyak syaitan pendengki berkeliaran, baik dari kalangan jin maupun manusia, Mungkin umpan menggiurkan, jebakan samar, perangkap tersembunyi telah terpasang di sekeliling kita, maka seburuk-buruk keadaan adalah saat kita lengah dari intaian lawan, adakah ancaman yang paling berbahaya selain kekufuran?

 
Sahabat seiman..,
Segeralah waspada, carilah benteng terkuat, mohonlah perlindungan..! pagi ini sangat menentukan sehebat apa kita mengawali hari, menggantungkan harapan, pertolongan kepada Dzat yang tak akan pernah terkalahkan! Ya Allah..! ringankanlah ayun langkah, tunjukanlah hidayah-Mu agar kami mampu menapakinya, selamat beraktifitas! (SaiBah)

------------------------------------

====================================================
Pesantren Daarut Tauhiid - Bandung - Jakarta - Batam
====================================================
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
====================================================
website: http://dtjakarta.or.id/
====================================================Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/daarut-tauhiid/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/daarut-tauhiid/join
(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
daarut-tauhiid-digest@yahoogroups.com
daarut-tauhiid-fullfeatured@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
daarut-tauhiid-unsubscribe@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/

Tidak ada komentar: