Rabu, 23 Mei 2012

[daarut-tauhiid] Berharap keberkahan di bulan Rajab..

Berharap keberkahan di bulan Rajab..

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Sahabat seiman, tengoklah.., mentari tersenyum kembali, pertanda kita akan melintasi ruang waktu yang baru kembali, pastikan.. kali ini tidak akan lagi waktu terlewat sia-sia, tak ada potensi yang tak berarti. bukahkah waktu merupakan modal yang paling mahal..? apa artinya kegagahan, kekayaan, kemampuan bila tak memiliki waktu? Sebaliknya apa artinya waktu, bila semua potensi tidak kita optimalkan..? saat itu waktu akan menjadi sebilah pedang yang akan menebas pemiliknya sendiri.. wal-'iyaadz billah- 

Sahabat seiman, dengarlah bisik mesra dariku.. hari ini kita telah memasuki awal bulan Rajab.. terhentakkah hatimu teringat bahwa 2 bulan lagi kita akan bertemu Ramadhan kembali.. bergetarkah jiwamu karena mengharap keberkahan padanya? Lalu bergerak  bersiap-siap tuk menyambut Ramadhan? bergejolakkah kalbumu berharap cemas tuk dapat bertemu kembali dengan tamu agung yang dinanti? Astaghfirullah 'Azhim, kelalaian ini membuat perputaran waktu begitu cepat.., banyak waktu yang telewati waktu kosong hampa tanpa  kebaikan.. 

Sahabat, semoga hari ini tak lagi kita sia-siakan, bulan ini tak lagi kita lalaikan.. kita telah memasuki arena waktu yang penting menentukan kesuksesan kita di Ramadhan, kesuksesan yang akan menentukan kemenangan abadi.. berazzamlah untuk berada di barisan pemburunya, yang selalu terjaga mengintai kedatangannya, berhati-hati agar tidak lepas darinya..
 
Sahabat seiman,   
Hiasi diri dan hati, hadirkan cita-cita, lantunkan doa: "Allahumma Baarik lanaa Fii Rajaba wa Sya'baan, wa ballighnaa Ramadhan" ya Allah berkahilah kami pada bulan Rajab dan Sya'ban, dan pertemukanlah kami dengan bulan Ramadhan.. ucapkanlah doa ini, pertanda syukur kita kepada Allah Swt, bukti kita memasukinya dengan penuh kesadaran, dan ciri adanya getaran cinta untuk bertemu segera dengan Ramadhan..
 
Memang tak ada amal khusus yang dicontohkan Rasulullah Saw pada bulan Rajab.. tapi setidaknya harapan itu telah ada, persiapan menyambutnya telah di mulai, dan banyak amal sholeh yang dapat kita tingkatkan..
 
Sahabat, Jadikanlah ia pengingat diri, bahwa ada target yang harus kita raih hari ini, sesibuk apapun diri, dimana pun kita berada, semoga hari ini tidak menambah jumlah waktu kita yang terlewati dengan  sia-sia! Ya Allah, berkahilah amalku..! (@_SaiBah)


------------------------------------

====================================================
Pesantren Daarut Tauhiid - Bandung - Jakarta - Batam
====================================================
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
====================================================
website: http://dtjakarta.or.id/
====================================================Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/daarut-tauhiid/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/daarut-tauhiid/join
(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
daarut-tauhiid-digest@yahoogroups.com
daarut-tauhiid-fullfeatured@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
daarut-tauhiid-unsubscribe@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/

Tidak ada komentar: