Jumat, 27 Juli 2012

[daarut-tauhiid] Indikasi Sukses Ramadhan.

 

Indikasi Sukses Ramadhan.
Assalaamu'alaikum warohmatullahi wa barokaatuh..

Sahabat seiman..,
Tuk kesekian Ramadhan yang dialami, tatapi lagi keberhasilan yang kita impikan. Apa sekedar penambahan pahala, ataukah gembira tawa saat-saat indah yang kemudian sirna. Lihatlah Sang Teladan yang tetap menawan kebaikannya sepanjang zaman, sinarnya semakin menerang saat Ramadhan dengan Al quran

Ibnu Abbas yang menjadi saksinya, Rasulullah adalah manusia yang paling dermawan dalam melakukan kebaikan. Kedermawanan itu kian mempesona saat Ramadhan, yaitu saat Jibril Alaihis salam menemuinya setiap malam Ramadhan, Beliau membacakan Al quran dihadapannya.. (H.R. Bukhori, fii maa ma'naah) ternyata ada dua hal yang membelalakan mata, menggetarkan dada, yaitu peningkatan interaksi dengan Al Quran dan kedermawanan dalam kebaikan.

Sahabat seiman..,
Kemana rasa malu, bila berkali-kali Ramadhan dilalui namun tak bertambah kamampuan membaca Al Quran, pemahaman, pengamalan, hafalan, kecintaan dan perjuangan? Kemana logika iman, bila berkali-kali penggemblengan Ramadhan tak kunjung menyadarkan kelalaian dari kewajiban, melanggar yang haram? Saatnya kita perbaiki interaksi dengan Al quran, jangan hanya terhenti pada bacaan lisan, tapi pupuklah hingga menjadi pohon kebaikan dalam kehidupan! Selamat beraktifitas! (@_SaiBah)

Be A Profesional Muslim!
Daftarkan diri anda dlm cerdas cermat islami Ramadhan bersama Forsimpta, selasa 07 Agustus 2012, di Aula gedung Bapeten, Jl. Gajahmada,(hub. email forsimpta@yahoo.com/www.dakwahkantor.com)

__._,_.___
Recent Activity:
====================================================
Pesantren Daarut Tauhiid - Bandung - Jakarta - Batam
====================================================
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
====================================================
       website:  http://dtjakarta.or.id/
====================================================
.

__,_._,___

Tidak ada komentar: