Rabu, 05 September 2012

[daarut-tauhiid] Peluang Mulia dan Hina.

 

Peluang Mulia dan Hina.

Assalaamu'alaikum warohmatullahi wabarokaatuh..

SAHABAT seiman..,
Pagi hadir kembali menyapa kita, memberi peluang bagi yang ingin mulia, memberi ancaman hina bagi yang terjerat dosa. Bagaimana malam kita tadi, semoga rangkaian doa mesra, sujud panjang kita, dan bait ayat yang terbaca semakin meninggikan DERAJAT dan menghapus KESALAHAN..

Sahabat SEIMAN..,
Sahabat Abu Abdillah, Tsauban Maula Rasulullah Saw pernah mendengar Nabi Saw bersabda, artinya: "kamu harus memperbanyak sujud, karena setiap satu sujud karena Allah itu akan meninggikan derajat dan menghapus kesalahan" (H.R. Muslim) mari sejenak cerahkan hati, segarkan pikiran, dan gelorakan diri dengan hikmah pesan Nabi Saw..

Sahabat seIMAN..,
Lihatlah begitu banyak diri yang rela bersusah payah meraih MULIA di mata manusia, tetapi siapakah yang menyertakannya dengan MENJAUHI DOSA?. Tak sedikit kita menyangka harta dan jabatan sebagai syarat utamanya namun Beliau menetapkan SUJUDlah yang lebih UTAMA. Sujud sebagai simbol kekuatan ibadah, kedekatan hamba kepada tuhannya, kekuatan doa, dan ketundukan hamba. Maka siapa yang menyertakan usahanya dengan ibadah kemuliaan hakiki akan menjadi buahnya.

Sahabat seiman..,
Banyak yang tergiur mulia namun tak mampu menjauhi dosa. Banyak yang tenggelam dalam usaha mengejar mulia namun tak memiliki sujud sebagai kendaraannya. Jangan lalaikan lagi ibadah kita, sertakan usaha dengan doa, bentengi diri dengan kedekatan pada-Nya, rendahkan diri penuh sederhana. Selamat beraktifitas! (Follow twitter @_SaiBah, Pin: 21D20C2A)

Be A Profesional Muslim!

__._,_.___
Recent Activity:
====================================================
Pesantren Daarut Tauhiid - Bandung - Jakarta - Batam
====================================================
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
====================================================
       website:  http://dtjakarta.or.id/
====================================================
.

__,_._,___

Tidak ada komentar: