Jumat, 06 Juli 2012

[daarut-tauhiid] Ustadz Bahctiar Natsir : Persoalan Suriah merupakan perspektif Al Malhamah Kubro

 

Ustadz Bahctiar Natsir : Persoalan Suriah merupakan perspektif Al
Malhamah Kubro

Bilal

*Kamis, 5 Juli 2012 11:55:55*
<http://static.arrahmah.net/images/stories/2012/07/bakhtiar-nasir.jpg>

*JAKARTA (Arrahmah.com <http://arrahmah.com/>) -* Pergolakan yang terjadi
dinegeri Syam termasuk Suriah tidak hanya dilihat dari perspektif politik
saja dan terjebak kekuatan politik apa yang berada dibalik konflik
tersebut. Tetapi, perlu dikaji melalui pendekatan Islam dan keimanan. Hal
itu bisa dilakukan dengan mengkaji hadits-hadits akhir zaman agar kita
tidak tersesat.

"Bahwa perang akhir zaman sudah dimulai. Ini awal dari Al Malhamah Kubro.
Jadi, jika kita membaca hadits-hadits ini adalah sebuah keniscayaan di luar
dugaan masyarakat Suriah maupun pemimpinnya sebagai pekaku," kata
pimpinan *Arrahman
Qur'an Learning Centre *(AQL), Ustadz Bachtiar Natsir kepada *arrahmah.com*,
Jakarta Rabu, (4/7).

Syam sendiri menurut ustadz Bachtiar, memang mempunyai keistimewaan yang
lebih dibanding wilayah-wilayah lain seperti yang digambarkan oleh
hadis-hadis fadhilatusy Syam, bahkan Rasulullah sempat mendoakan hingga
tiga kali untuk keberkahan negeri Syam.

"Penduduk Syam sejak dahulu termasuk yang banyak menopang dakwah
Rasululullah SAW dari sisi kedermawanan, mereka orang-orang yang
tersembunyi kekayaannya dan kekuatannya. Oleh karena itu ujiannya juga
sangat besar, sepert sosialismenya," jelasnya.

Berdasarkan hadits-hadits akhir zaman, maka peristiwa Al Malhamah Kubro
akan terjadi di wilayah Syam, yang kini masuk teritori Suriah, Palestina,
Lebanon, dan Yordania. Suriah kemudian menjadi karena di situlah tempat Isa
Al Masih akan turun memerangi Dajjal.

"Persisnya di Mesjid Ummayah di Damaskus. Tanah di sekeliling mesjid itu
kini sudah dibeli Yahudi," terang Sekjen MIUMI ini yang sempat mengunjungi
Masjid tersebut.

Karena itu, Ustadz Bachtiar menghimbau, umat Islam harus melakukan
orientasi medan akhir zaman.

"Kita harus tahu di mana Imam Mahdi dan Nabi Isa turun. Bagaimana juga
keyakinan Nasrani dan Yahudi tentang akhir zaman. Agar simbol dan kenyataan
di lapangan dapat kita korelasikan secara cerdas," ungkapnya.

Karena menurutnya, kajian-kajian fenomena akhir zaman masih bersifat
parsial."Yang mengandalkan kajian berdasarkan hadis saja terbatas informasi
lapangannya, yang mengkaji lapangan tersesat informasinya karena tidak
mengikuti hadis. Jadi, perlu kedua-duanya," ujar ketua Spirit of AL Aqsha
iini.

Nubuwah dan informasi mengenai pergolakan akhir zaman ini harus diwariskan
kepada generasi selanjutnya. "Mungkin anak dan cucu kita nanti yang akan
hidup puncak akhir zaman. Jadi mereka harus diberitahu sebelum terjadi *Al
Malhamah Kubro *karena puncak peperangan akan terjadi disitu," pesannya.

Alur peristiwa akhir zaman sendiri terjadi dimulai dari hancurnya Irak
akibat pertarungan dari dua saudara kandung memperebutkan emas di sungai
Eufrat.

"Dari situ pertarungan berlanjut sampai nanti megkerucut antara penyembah
Allah dengan penyembah setan," tambahnya.

Senada dengan Islam, kelompok gereja pun menyebut akhir zaman dengan
*Armageddon
(*huru-hara akhir zaman). Bahkan kini di sebagian kalangan fundamentalis
Kristen dan Yahudi sudah ada yang mengambil langkah berdasarkan kitab Suci.

"Mereka sudah membeli kuda-kuda terbaik, karena pertarungan akhir zaman
kembali dilakukan dengan pedang," tuturnya yang pernah mengunjungi Hebron.

Sambung Ustadz Bachtiar, umat Islam seharusnya tidak boleh kalah oleh
Yahudi dalam membaca peta akhir zaman yang sangat terpandu oleh
*nushush*(nash-nash), "Mereka mengkaji akhir zaman dengan
kitab-kitabnya, sedangkan
Umat Islam belum seperti itu," tandasnya.
(bilal/arrahmah.com<http://arrahmah.com/read/2012/07/05/21426-ustadz-bahctiar-natsir-persoalan-suriah-merupakan-perspektif-al-malhamah-kubro.html>
)

http://arrahmah.com/read/2012/07/05/21426-ustadz-bahctiar-natsir-persoalan-suriah-merupakan-perspektif-al-malhamah-kubro.html

[Non-text portions of this message have been removed]

__._,_.___
Recent Activity:
====================================================
Pesantren Daarut Tauhiid - Bandung - Jakarta - Batam
====================================================
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
====================================================
       website:  http://dtjakarta.or.id/
====================================================
.

__,_._,___

Tidak ada komentar: