Selasa, 30 Juni 2009

[daarut-tauhiid] Tanya : KB STERIL



Assalamua'laikum wr wb.

Kepada bpk. Ustad n rekan-2 sekalian, mohon bantuannya.

Saya mau tanya ini masalah yang dihadapi oleh sahabat saya

"Ibu saya kelahiran tahun 1944 sedang mengalami kebimbangan perihal KB steril. Setelah melahirkan anak terakhir 30 tahun yang lalu, Ibu saya langsung melakukan KB steril hingga sekarang. Selama ini tidak ada keluhan.
Beberapa waktu yang lalu, saat mengikuti pengajian, ustaz setempat mengulas masalah KB steril dan beliau mengatakan bahwa KB steril dilarang agama Islam. Mendengar hal itu, Ibu saya bimbang apalagi setelah ada teman Ibu saya yang pernah KB steril sudah melakukan operasi untuk " membuka ikatan " KB itu demi mengikuti anjuran dari ustaz tsb.
Ibu saya kemudian ingin juga melakukan operasi seperti yang teman beliau lakukan. Dan ini yang menjadi kekhawatiran anak - anak Ibu. Kami maklum bahwa mungkin Ibu takut akan azab Allah saat di akhirat nanti dimintakan pertanggungjawaban tapi kami , anak - anak Ibu khawatir akan efek dari operasi tersebut nantinya.

Pertanyaan:
1. Apakah memang Islam mengharamkan KB steril ? jika iya, tercantum di Qur'an surat dan ayat berapa ?
2. Untuk wanita seumuran Ibu saya yang sudah menopause dan sudah tidak bersuami lagi, apakah masih wajib untuk melepaskan KB sterilnya itu mengingat kondiri kesehatan beliau yang kurang maksimal ditambah " kekhawatiran " anak - anak Ibu bila membayangkan proses operasi pada tubuh tua Ibu kami dan pada efek yang mungkin ditimbulkan sesudahnya.
3. Adakah amalan lain yang bisa Ibu dan atau anak - anak lakukan sebagai pengganti keharusan melepas KB steril / sebagai upaya mengganti operasi.

Thanks & Rgds,

@@@ ENDANG @@@

----------------------------------------------------------

No virus found in this incoming message.
Checked by AVG - www.avg.com
Version: 8.5.375 / Virus Database: 270.12.94/2207 - Release Date: 06/28/09 17:54:00

[Non-text portions of this message have been removed]

__._,_.___
====================================================
Pesantren Daarut Tauhiid - Bandung - Jakarta - Batam
====================================================
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
====================================================
       website:  http://dtjakarta.or.id/
====================================================
Recent Activity
Visit Your Group
Give Back

Yahoo! for Good

Get inspired

by a good cause.

Y! Toolbar

Get it Free!

easy 1-click access

to your groups.

Yahoo! Groups

Start a group

in 3 easy steps.

Connect with others.

.

__,_._,___

Tidak ada komentar: