Kamis, 26 Januari 2012

[daarut-tauhiid] Taqwa terancam dosa

Taqwa terancam dosa

Assalaamu'alaikum Wr. Wb.

Sahabat seiman..,
Berapa lafazh dzikir yang terucap lisan, hitunglah berapa yang dapat menggetarkan dada. Berapa tekad yang tertanam di dada pilahlah mana yang terazam dan terlaksana. Tak mudah meluruskan niat dan memperbaiki amal, selalu ada dosa yang berkecamuk mengacaukan..
 
Sahabat seiman..,
Mari berhenti sejenak di stasiun hati, biarkan ia tadabburi ayat qurani berikut ini, artinya:
"(akan tetapi) barangsiapa khawatir terhadap orang yang berwasiat itu, berlaku berat sebelah atau berbuat dosa, lalu ia mendamaikan antara mereka, Maka tidaklah ada dosa baginya. Sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang." (Q.S. Al Baqoroh: 182). Tidakkah kita lihat ada taqwa berbentuk washiyat terkotori dosa, bukankah harus ada upaya penyelamatnya?
 
Sahabat seiman..,
Barangkali sering apa yang kita senang merugikan orang, banyak yang kita dahulukan tak tepat sasaran bahkan menyakitkan orang lain. Atau mungkin kitakah orang yang terzhalimkan, ataukah kita yang menyaksikan ketidak adilan? Ternyata siapa pun kita, apapun statusnya berada dalam gelombang yang sama hanya berbeda peran saja, yaitu gelombang ujian menegakkan keadilan dan kebenaran, membela taqwa yang terancam kotor oleh dosa..
 
Sahabat seiman..,
Betapa sering kita lebih focus pada keinginan namun lalai dari mulusnya cara mencapainya. Sering kita menjadikan pribadi sebagai kacamata namun lupa orang lain yang berbeda arah. Rasanya begitu banyak khilaf kita, tak terhitung lalai kita, tapi mungkin begitu sedikit kita menyadari dosa, lalu bersimpuh dalam taubat, kemudian memperbaiki keadaan. Tak banyak yang dapat kita hitung permusuhan yang menjadi reda karena kita, kezhaliman yang berubah menjadi keadilan melalui perantara kita. mari raih lagi kemuliaan hari ini selamat beraktifitas! (SaiBah)

------------------------------------

====================================================
Pesantren Daarut Tauhiid - Bandung - Jakarta - Batam
====================================================
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
====================================================
website: http://dtjakarta.or.id/
====================================================Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/daarut-tauhiid/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/daarut-tauhiid/join
(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
daarut-tauhiid-digest@yahoogroups.com
daarut-tauhiid-fullfeatured@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
daarut-tauhiid-unsubscribe@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/

Tidak ada komentar: