Senin, 11 Agustus 2008

[sekolah-kehidupan] Digest Number 2184

sekolah-kehidupan

Messages In This Digest (7 Messages)

Messages

1a.

(Mimbar) Kita, Sama-Sama, Bekerjasama

Posted by: "andrisuryaningsih" andrisuryaningsih@yahoo.com   andrisuryaningsih

Mon Aug 11, 2008 2:32 am (PDT)


Sudah sering nyata berbagai kisah dan hikmah kehidupan, dan sebuah
keniscayaan bagi manusia yang sama-sama untuk sama-sama belajar dan
menjadi pembelajar. Pun sudah tidak asing bagi kita berbagai kisah
pemuda/i generasi awal peradaban yang pernah paling beradab. Selain
mereka sebagai generasi yang berilmu, pemikul dan pengembannya, mereka
juga tegak mengamalkan dan menyeru kepadanya. Disamping itu juga
generasi yang benar-benar beriman kepada Allah, Malaikat,
Kitab-kitabNYA, Rosul-rosulnya dan hari akhir serta takdir yang baik dan
buruk. Dengan keimanan dan tanpa ragu dan gamang serta keguncangan
padanya (QS. Al Hujurat : 15).

Pemuda generasi sahabat yang teguh dan kokoh dalam iman. Kaum Muslimin
yang pertama masuk Islam bersama Rosulullah SAW dan selainnya dari
kalangan pemuda telah dan pernah mendapatkan berbagai macam siksaan dan
cobaan. Saat itu, beberapa kabilah mengejar, mengintimidasi, menangkp
dan memenjarakan kaum muslimin yang hidup bersama mereka. Tidak cukup
itu saja, bahka kekerasan fisik telah mereka lakukan, pemukulan,
pemboikotan sehingga kelaparan dan kehausan, bahkan harus dengan kokoh
Iman mereka `nyaman' dijemur diatas pasir dalam terik matahari.

"Apakah Latta dan Uzza adalah Tuhanmu selain Allah ?"

"Apakah binatang ini Tuhanmu selain Allah?"

Mereka yang dengan kokoh dan keteguhan Iman tentu saja akan memberi
jawab yang tidak sama dengan mereka yang kerdil, jumud dan ringkih.

"Sungguh ada diantara orang-orang sebelum kalian dibuatkan lubang
lalu ia diletakkan didalamnya, kemudian didatangkan gergaji besar dan
diletakka diatas kepalanya, yang menjadikan kepala tersebut terbelah
menjadi dua bagian, akan tetapi hal itu tidaklah menghalangi mereka dari
(berpegang teguh) pada agamanya. Adapula yang disisr dengan sisir dari
besi hingga terpisah daging dari tulangnya, namun itu pun tidak
menghalangi mereka dari agamanya. Demi Allah, Sngguh akan berbalik semua
keadaan ini hingga seorang penggembala berjalan dari kota Shan'a
(Yaman) menuju Hadramaut dalam keadaan tidak takut akan sesuatu apapun
kecuali Allah, atau serigala yang akan memangsa kambing gembalaannya.
Akan tetapi kalian terlalu tergesa-gesa. (Hadist).

Sudah menjadi tabiat dan fitrah manusia, bahwasanya kecintaan seseorang
pada kehidupan dunia ini terletak pada bentuk-bentuk kecintaan yang
dibolehkan, seperti cinta pada bapak, ibu, lawan jenis, anak, saudara,
harta benda dll, bukan berarti harus menandingi cinta kepadaNYA. Jika
sebaliknya ?

"……..maka tunggulah sampai Allah mendatangkan keputusanNYA dan
Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang fasik" (QS.
At-Taubah : 24)

Sungguh pernah nyata pada suatu generasi. Umar bin Khatab menyiapkan
dengan `cuma-cuma' 4 ratus dinar uang emas dalam sebuah kantong
bagi seorang pemuda, Muadz bin Jabal. Kemudian ia berkata "Bawakan
kantong ini kepada Muadz, kemudian diamlah sejenak di rumahnya hingga
engkau mengetahui apa yang ia perbuat terhadap kantong tersebut".
Muadz lalu memanggil pembantunya dan berkata : "Pergilah ke rumah si
fulan dan berikan ini, dan juga rumah si fulan dan berikan ini".

Ketika berita itu sampai kepada Umar, Umar pun berkata "Mereka
adalah saudara bagi sebagian yang lain".

Apa yang kita bisa ambil hikmah dari kiamat kecil `Tsunami'?,
seberapa banyak materi yang telah dikumpulkan sekian lama? Mungkin lagi
dinikmati di bar-bar, diskotik atau meja judi. Dan hanya dengan hitungan
detik semua ada jawabnya.

Lantas, bagaimana dengan kondisi kita, pemuda, hari ini? Dimanakah
posisi kita?

Kadang kita sering khilaf dan lupa, cinta kepada teman, harta, tahta,
jabatan, pekerjaan, sertifikat dll, mengalahkan cinta kita kepadaNYA.
Siapapun kita mungkin pernah mengalaminya. Dan bisa jadi dzon,
prasangka, kejumudan itu muncul karena jeratan-jeratan tersebut, sebelum
nyata realita namun kesimpulan sudah ada.

Duh, berapa banyak hari-hari kita ini dengan jebakan-jebakan fitnah dan
tipuan kehidupan dunia yang semakin merebak.

Namun bukan aib ketika kita sama-sama mencoba muhasabah, meluruskan
kembali hati dan diri kita, bukan berarti harus tampak mata orang lain,
karena diri kita `disini'. Karena juga merupakan fithrah siklus
hidup dan kehidupan manusia (waallahu `alam). Sehingga momment
`iringilah 1 keburukan dengan 2 kebaikan' adalah proses
perbaikan. Yang kemudian diiringi `saling menasehati'. Tentu
saja yang dengan tanpa iri, dengki dan caci maki, namun persaudaraan,
persahabatan, rapat barisan, ukhuwah, saling sepenanggungan, dan
berbagi. Untuk ridho Ilahi

1b.

Re: (Mimbar) Kita, Sama-Sama, Bekerjasama

Posted by: "fil_ardy" fil_ardy@yahoo.com   fil_ardy

Mon Aug 11, 2008 2:48 am (PDT)

Nuhun, Mimbarnya, Mbak Andri
sebuah penyegaran bagi hati perindu ramadhan

Keep Sharing
DANI

In sekolah-kehidupan@yahoogroups.com, "andrisuryaningsih"
<andrisuryaningsih@...> wrote:
>
>
> Sudah sering nyata berbagai kisah dan hikmah kehidupan, dan sebuah
> keniscayaan bagi manusia yang sama-sama untuk sama-sama belajar dan
> menjadi pembelajar. Pun sudah tidak asing bagi kita berbagai kisah
> pemuda/i generasi awal peradaban yang pernah paling beradab. Selain
> mereka sebagai generasi yang berilmu, pemikul dan pengembannya,

2a.

Re: Istighfar lo...!

Posted by: "Arrizki Abidin" arrizki_abidin@yahoo.com   arrizki_abidin

Mon Aug 11, 2008 2:39 am (PDT)

Assalamu'alaikum
Mas Epri
 
Keren dari kecil dah sering bilang istighfar klo keceplosan bilang "buset". Dari kecil dah banyak-banyakin "nabung" bilang istighfar, wah, pahalanya bakal buaaaaanyak kale yah. Amin.
 
Wassalamu'alaikum
Riz-Q
arriabi@yahoo.com

--- On Sun, 8/10/08, Epri Saqib <epri_tsi@yahoo.com> wrote:

From: Epri Saqib <epri_tsi@yahoo.com>
Subject: [sekolah-kehidupan] Istighfar lo...!
To: sekolah-kehidupan@yahoogroups.com
Date: Sunday, August 10, 2008, 9:47 PM

Anak sulung saya sudah mulai sekolah di TK dekat rumah kami. Saya dan istri mengantarkannya ke sekolah pada hari pertamanya. Kelitahan sekali, ia tampak sedikit gugup, tapi ahh...ia terlihat tampan sekali menggendong tas Naruto kesayangannya, menggunakan baju koko putih dan peci putih.

Ada beberapa pengalaman menarik selama di sekolah yang ingin saya bagi kepada anda. Tapi mungkin bertahap saja ya karena keterbatasan waktu dan sambungan internet...hehehe ini rupanya.

Alhamdulillah sejauh ini positif sekali bagi anak saya. Salah satunya adalah ia termasuk anak yang cepat sekali bisa menuliskan namanya sendiri dengan benar. Meski tentu saja huruf-huruf yang ditulisnya itu lucu sekali [lain waktu mudah-mudahan bisa saya scan untuk anda].

Hal lainnya adalah ia kini bisa dengan cepat bilang kepada kawan mainnya bila mereka berkata yang kurang sopan menurutnya seperti bilang "Busyet" atau kata-kata kasar seperti membodohi kawannya, atau semacam kata bon-bin yang tak beradab, maka dengan serta merta ia berani bilang :

"Eh..cepat istrighfar 3X kamu!, enggak boleh tau kamu ngomong begitu"

Atau sebaliknya bila ia keceplosan ngomong buset sendiri, maka ia berkata kepada Umminya [baca ibunya], "Eh iya gak boleh ya mi? aku harus istighfar 3X ya?"

Alhamdulillah saya dan istri senang sekali. Semoga kau jadi anak yang sholih nak. Jadi pemimpinnya orang-orang yang bertaqwa. Amin.

www.epriabdurrahman .multiply. com

3.1.

[revisi] Maklumat Sekolah Kehidupan tertanggal 08-08-08

Posted by: "Lia Octavia" liaoctavia@gmail.com   octavialia

Mon Aug 11, 2008 2:50 am (PDT)

*REVISI*

*MAKLUMAT SEKOLAH KEHIDUPAN TERTANGGAL 08-08-08*

Milis Sekolah Kehidupan yang berlandaskan prinsip "Comfort, Fun, And Welfare
Home", memiliki banyak ruang kelas sebagai tempat belajarnya, maka
diputuskan bahwa semua email yang dikirim ke milis ini *harus* mencantumkan
label/istilah dalam subjek email, sesuai dengan panduan di bawah ini.

Penggantian label/istilah ini akan disosialisasikan selama satu bulan penuh
ke milis ini sehingga semua sahabat sudah terbiasa menggunakan istilah dalam
subjek emailnya.

Bagi sahabat yang tidak menggunakan label/istilah dalam subjek emailnya akan
dimoderasi, supaya moderator bisa membantu mencantumkan label/istilah
sebelum meneruskannya ke milis. Jika ada pertanyaan tentang penggunaan
label/istilah ini, sila kirim email ke moderator.

* *

- Penggantian istilah

1. Istilah "Daftar Kelas" menjadi "*Jadwal Mata Pelajaran Seminggu*"
2. Istilah "Resensi Buku" menjadi "*Ruang Baca"*
3. Istilah "Resensi Film" menjadi " " *atau "Bioskop"*
4. Istilah "Inspirasi dan Motivasi" menjadi "*Inspirasi"* dan atau *
"Motivasi*"
5. Istilah "Wanita, Keluarga dan Rumahtangga" menjadi *"Ruang Keluarga"*
6. Istilah "Pendidikan dan Anak" menjadi *"TeKa"*
7. Istilah "Diary" menjadi *"Catcil"*
8. Istilah "Puisi" menjadi *"Rampai"*
9. Istilah "Diary Pekerja" menjadi *"Ruang Kantor"*
10. Istilah "Penyejuk Iman" menjadi *"Mimbar" *
11. Istilah "Sastra dan Seni" menjadi *" Bahasa"*
12. Istilah apapun yang tak terdefinisi: *"Catatan Kaki"*
13. Istilah donasi buku menjadi *"Perpustakaan"*
14. Istilah "Wirausaha" menjadi *"Garasi"*
15. Istilah iuran SK menjadi *"Tabungan"*
16. Istilah "Humor" menjadi *"Canda"*
17. Istilah Postingan Fhoto2 Menjadi *"Galeri"*

Penyambutan terhadap anggota milis yang baru Subjeknya: *"Ruang Tamu" *

- Tambahan subjek penulisan tiap minggu, utk artikel2 kesehatan *
("Sehat"),* juga artikel2 resensi musik *("Ruang Musik")*

- Bagi para anggota SK yg ingin promosi buku/ tulisan, bisa posting dgn
subject: *"Etalase" *

- Bagi para anggota SK yang ingin berbagi kisah/catatan perjalanan, bisa
diposting dengan subject *"Kelana" ***

- Bagi para anggota SK yang ingin mengumumkan
kelahiran/kematian/pernikahan/ulang tahun, bisa diposting dengan istilah
*"Lonceng" ***

Bagi para anggota SK yang ingin mengumumkan ucapan syukur karena tulisan
dimuat di media/dapat pekerjaan baru/dapat jodoh/dapat rejeki nomplok/lulus
ujian/lulus kuliah/lulus sekolah, bisa diposting dengan istilah *"Prestasi"*

Salam

KABINET SEKOLAH KEHIDUPAN 2008-2010
3.2.

Re: [revisi] Maklumat Sekolah Kehidupan tertanggal 08-08-08

Posted by: "Rumah Ilmu Indonesia" rumahilmubandung@gmail.com   rezaervani

Mon Aug 11, 2008 3:11 am (PDT)

Keren keren ...
Cuma kasian tuh Mbak ada yang belum terwakili ...

Kalo buat yang cari jodoh labelnya apa ya he he he .... :-)

Salam,
Reza Ervani

--- In sekolah-kehidupan@yahoogroups.com, "Lia Octavia"
<liaoctavia@...> wrote:
>
> *REVISI*
>
>
> *MAKLUMAT SEKOLAH KEHIDUPAN TERTANGGAL 08-08-08*
>
>
> Milis Sekolah Kehidupan yang berlandaskan prinsip "Comfort, Fun, And
Welfare
> Home", memiliki banyak ruang kelas sebagai tempat belajarnya, maka
> diputuskan bahwa semua email yang dikirim ke milis ini *harus*
mencantumkan
> label/istilah dalam subjek email, sesuai dengan panduan di bawah ini.
>
> Penggantian label/istilah ini akan disosialisasikan selama satu
bulan penuh
> ke milis ini sehingga semua sahabat sudah terbiasa menggunakan
istilah dalam
> subjek emailnya.
>
>
>
> Bagi sahabat yang tidak menggunakan label/istilah dalam subjek
emailnya akan
> dimoderasi, supaya moderator bisa membantu mencantumkan label/istilah
> sebelum meneruskannya ke milis. Jika ada pertanyaan tentang penggunaan
> label/istilah ini, sila kirim email ke moderator.
>
>
>
> * *
>
>
>
> - Penggantian istilah
>
>
>
>
>
>
> 1. Istilah "Daftar Kelas" menjadi "*Jadwal Mata Pelajaran Seminggu*"
> 2. Istilah "Resensi Buku" menjadi "*Ruang Baca"*
> 3. Istilah "Resensi Film" menjadi " " *atau "Bioskop"*
> 4. Istilah "Inspirasi dan Motivasi" menjadi "*Inspirasi"* dan atau *
> "Motivasi*"
> 5. Istilah "Wanita, Keluarga dan Rumahtangga" menjadi *"Ruang
Keluarga"*
> 6. Istilah "Pendidikan dan Anak" menjadi *"TeKa"*
> 7. Istilah "Diary" menjadi *"Catcil"*
> 8. Istilah "Puisi" menjadi *"Rampai"*
> 9. Istilah "Diary Pekerja" menjadi *"Ruang Kantor"*
> 10. Istilah "Penyejuk Iman" menjadi *"Mimbar" *
> 11. Istilah "Sastra dan Seni" menjadi *" Bahasa"*
> 12. Istilah apapun yang tak terdefinisi: *"Catatan Kaki"*
> 13. Istilah donasi buku menjadi *"Perpustakaan"*
> 14. Istilah "Wirausaha" menjadi *"Garasi"*
> 15. Istilah iuran SK menjadi *"Tabungan"*
> 16. Istilah "Humor" menjadi *"Canda"*
> 17. Istilah Postingan Fhoto2 Menjadi *"Galeri"*
>
> Penyambutan terhadap anggota milis yang baru Subjeknya: *"Ruang Tamu" *
>
> - Tambahan subjek penulisan tiap minggu, utk artikel2 kesehatan *
> ("Sehat"),* juga artikel2 resensi musik *("Ruang Musik")*
>
>
> - Bagi para anggota SK yg ingin promosi buku/ tulisan, bisa
posting dgn
> subject: *"Etalase" *
>
>
> - Bagi para anggota SK yang ingin berbagi kisah/catatan
perjalanan, bisa
> diposting dengan subject *"Kelana" ***
>
>
> - Bagi para anggota SK yang ingin mengumumkan
> kelahiran/kematian/pernikahan/ulang tahun, bisa diposting dengan
istilah
> *"Lonceng" ***
>
> Bagi para anggota SK yang ingin mengumumkan ucapan syukur karena tulisan
> dimuat di media/dapat pekerjaan baru/dapat jodoh/dapat rejeki
nomplok/lulus
> ujian/lulus kuliah/lulus sekolah, bisa diposting dengan istilah
*"Prestasi"*
>
>
> Salam
>
> KABINET SEKOLAH KEHIDUPAN 2008-2010
>

3.3.

Re: [revisi] Maklumat Sekolah Kehidupan tertanggal 08-08-08

Posted by: "Lia Octavia" liaoctavia@gmail.com   octavialia

Mon Aug 11, 2008 3:17 am (PDT)

hehehehe... hmmm apa ya labelnya? dicari? wanted? :P
Mungkin Pak Ketua atau teman-teman yg lain bisa kasih masukan nih buat
memberi label "yang cari jodoh"? ^_^

Salam
Lia

2008/8/11 Rumah Ilmu Indonesia <rumahilmubandung@gmail.com>

> Keren keren ...
> Cuma kasian tuh Mbak ada yang belum terwakili ...
>
> Kalo buat yang cari jodoh labelnya apa ya he he he .... :-)
>
> Salam,
> Reza Ervani
>
>
> --- In sekolah-kehidupan@yahoogroups.com<sekolah-kehidupan%40yahoogroups.com>,
> "Lia Octavia"
> <liaoctavia@...> wrote:
> >
> > *REVISI*
> >
> >
> > *MAKLUMAT SEKOLAH KEHIDUPAN TERTANGGAL 08-08-08*
> >
> >
> > Milis Sekolah Kehidupan yang berlandaskan prinsip "Comfort, Fun, And
> Welfare
> > Home", memiliki banyak ruang kelas sebagai tempat belajarnya, maka
> > diputuskan bahwa semua email yang dikirim ke milis ini *harus*
> mencantumkan
> > label/istilah dalam subjek email, sesuai dengan panduan di bawah ini.
> >
> > Penggantian label/istilah ini akan disosialisasikan selama satu
> bulan penuh
> > ke milis ini sehingga semua sahabat sudah terbiasa menggunakan
> istilah dalam
> > subjek emailnya.
> >
> >
> >
> > Bagi sahabat yang tidak menggunakan label/istilah dalam subjek
> emailnya akan
> > dimoderasi, supaya moderator bisa membantu mencantumkan label/istilah
> > sebelum meneruskannya ke milis. Jika ada pertanyaan tentang penggunaan
> > label/istilah ini, sila kirim email ke moderator.
> >
> >
> >
> > * *
> >
> >
> >
> > - Penggantian istilah
> >
> >
> >
> >
> >
> >
> > 1. Istilah "Daftar Kelas" menjadi "*Jadwal Mata Pelajaran Seminggu*"
> > 2. Istilah "Resensi Buku" menjadi "*Ruang Baca"*
> > 3. Istilah "Resensi Film" menjadi " " *atau "Bioskop"*
> > 4. Istilah "Inspirasi dan Motivasi" menjadi "*Inspirasi"* dan atau *
> > "Motivasi*"
> > 5. Istilah "Wanita, Keluarga dan Rumahtangga" menjadi *"Ruang
> Keluarga"*
> > 6. Istilah "Pendidikan dan Anak" menjadi *"TeKa"*
> > 7. Istilah "Diary" menjadi *"Catcil"*
> > 8. Istilah "Puisi" menjadi *"Rampai"*
> > 9. Istilah "Diary Pekerja" menjadi *"Ruang Kantor"*
> > 10. Istilah "Penyejuk Iman" menjadi *"Mimbar" *
> > 11. Istilah "Sastra dan Seni" menjadi *" Bahasa"*
> > 12. Istilah apapun yang tak terdefinisi: *"Catatan Kaki"*
> > 13. Istilah donasi buku menjadi *"Perpustakaan"*
> > 14. Istilah "Wirausaha" menjadi *"Garasi"*
> > 15. Istilah iuran SK menjadi *"Tabungan"*
> > 16. Istilah "Humor" menjadi *"Canda"*
> > 17. Istilah Postingan Fhoto2 Menjadi *"Galeri"*
> >
> > Penyambutan terhadap anggota milis yang baru Subjeknya: *"Ruang Tamu" *
> >
> > - Tambahan subjek penulisan tiap minggu, utk artikel2 kesehatan *
> > ("Sehat"),* juga artikel2 resensi musik *("Ruang Musik")*
> >
> >
> > - Bagi para anggota SK yg ingin promosi buku/ tulisan, bisa
> posting dgn
> > subject: *"Etalase" *
> >
> >
> > - Bagi para anggota SK yang ingin berbagi kisah/catatan
> perjalanan, bisa
> > diposting dengan subject *"Kelana" ***
> >
> >
> > - Bagi para anggota SK yang ingin mengumumkan
> > kelahiran/kematian/pernikahan/ulang tahun, bisa diposting dengan
> istilah
> > *"Lonceng" ***
> >
> > Bagi para anggota SK yang ingin mengumumkan ucapan syukur karena tulisan
> > dimuat di media/dapat pekerjaan baru/dapat jodoh/dapat rejeki
> nomplok/lulus
> > ujian/lulus kuliah/lulus sekolah, bisa diposting dengan istilah
> *"Prestasi"*
> >
> >
> > Salam
> >
> > KABINET SEKOLAH KEHIDUPAN 2008-2010
> >
>
>
>
4.

[Prestasi] Pengumuman TOP TEN Gerbong CERPEN (Tema:Kereta Api)

Posted by: "Lia Octavia" liaoctavia@gmail.com   octavialia

Mon Aug 11, 2008 3:25 am (PDT)

Mbak Rini, selamat ya cerpennya masuk dalam Top Ten gerbong CERPEN-nya
Apsas. Semoga bermanfaat dan mencerahkan bagi yang membacanya.

Salam
Lia

*PENGUMUMAN PEMENANG APRESIASI TEMA: KERETA API*

*GERBONG: CERPEN*

*APSAS 2007- 2008*

Kereta Terlambat Datang:

**Seorang penulis yang tergesa-gesa, lekas ingin tahu banyak pada hari ini
dan besok, terpuruk dalam bahaya. Lusa pasti akan lupa. *(Joh. Georg Hamann)

*Kereta Api pada Gerbong CERPEN, benar-benar terlambat datang. Hampir dua
tahun sejak hajatan/apresiasi itu (20 November 2006). Baru kali ini,
7 Agustus 2008, pengumuman Pemenang Gerbong CERPEN bisa dilakukan.

*Untuk itu, kami segenap moderator dan para juri mohon MAAF sebanyak
mungkin, terutama kepada para penumpang kereta yang sudah membeli tiket
alias sudah mengirim naskah CERPEN yang bertema Kereta Api. Meskipun kereta
api itu terlambat, tapi akhirnya datang juga.

*Terima kasih banyak atas partisipasi kawan-kawan yang telah mengirim naskah
CERPEN, baik yang masuk deret TOP TEN, maupun yang belum berhasil.

*Teruntuk Kang Kurnia Effendi (KEF), selaku juri gerbong CERPEN, beribu
terima kasih telah meluangkan waktu, energi, dan pikiran, sehingga hajatan
menjadi tuntas. Mengingat hajatan ini hanya berdasar tali perkawanan alias
gotong-royong, tanpa imbalan materi apapun.

*Dari 48 naskah CERPEN yang diterima panitia, Kang Kef mengerucutkan jumlah
tersebut menjadi 10 cerpen terbaik, plus 2 cerpen pilihan tambahan. Tapi
seperti kesepakatan awal, target panitia hanya memerlukan urutan TOP TEN.
Sebab itu kami hanya akan memberikan hadiah buku pada 10 cerpenis. Pembagian
hadiah buku akan dilakukan oleh seksi hadiah: Kang Tanzil, setelah
pengumuman ini. Sedang cerpenis tambahan nomor urut: 11 dan 12, hadiahnya
telah disediakan oleh Kang Kef sendiri dari karya-karyanya.

*Pengantar penjurian dari Kang Kef, akan dikirim ke milis pada email
berbeda. Juga ketiga gerbong: PUISI, ESAI, dan CERPEN, yang terpilih sebagai
karya terbaik akan ditayangkan pada email lain.

**Berikut adalah daftar ke 12 judul cerpen beserta penulisnya.** *

1. *Opera Stasiun di Musi**m Salju*, Djodi B. Sambodo

*2**.** **Lokomotif** Buya, *Rendi Fadillah

3. *Napak** Tilas*, Ryana Mustamin

4. *Kereta** yang Membawaku Kembali*, Lutfi Fadila

5. *Seharusnya Aku Ketinggalan Kereta*, Rita Achdris

6. *Bunga Pengganti yang Aku Miliki*, Elang Vega Ananta

7. *Kerbau**!*, Mindo Hutagaol

8. *Mata Kosong*, Nazla Luthfiah* *

9*. **Ada Kereta Api **dalam Tubuhku*, Fenty Febriyanti

10. *Cerita Gerbong Pendek*, M. Badri* *

* *

11. *Gerbong Kenangan*,* *Nurul Rini Badariah

12. *Aku** Ingin Melihatnya Menangis*, Fransisca Ria Susanti

SELAMAT BAGI PARA PEMENANG DAN JANGAN PUTUS ASA BUAT YANG BELUM BERUNTUNG

Terima Kasih

Tim Apresiasi:

(Moderator: Bono, Yahya, Ochi, Mega, Djodi, Lan Fang, Tanzil, Sigit)

(Tim Juri: JJ Kusni, Hasan Aspahani, Kurnia Effendi)

Sell Online

Start selling with

our award-winning

e-commerce tools.

Y! Messenger

Instant smiles

Share photos while

you IM friends.

Yahoo! Groups

Familyographer Zone

Learn how to take

great pictures.

Need to Reply?

Click one of the "Reply" links to respond to a specific message in the Daily Digest.

Create New Topic | Visit Your Group on the Web

Tidak ada komentar: