Assalaamu'alaikum Wr. Wb.
Sahabat seiman..,
Diantara kesibukkan yang mulai menyerang, diserakan pikiran yang kian berdatangan, dikala keyakinan terkikis permasalahan, saat ibadah berantakan, sempatkanlah sahabat tuk bermesraan dengan Ar Rahman. Dia berpesan, artinya:
"Dia-lah yang Telah menurunkan ketenangan ke dalam hati orang-orang mukmin supaya keimanan mereka bertambah di samping keimanan mereka (yang Telah ada). dan kepunyaan Allah-lah tentara langit dan bumi dan adalah Allah Maha mengetahui lagi Maha Bijaksana," (Q.S. Al Fath (48): 4)
Sahabat seiman..,
Rasakanlah, Ketenangan itu memang ada. seperti pagi ini kita masih dapat tersenyum, ada rezeki yang selalu datang menghampiri meski sering tak tersadari, ada harap yang terukir terbingkai ikhtiar yang tak boleh berakhir meski masih tersimpan dalam pikir. Tanyakan darimana datangnya ketenangan itu? Maka orang beriman mengolahnya demi iman agar tetap bersemayam, bahkan memperjuangkannya agar menjadi tumbuh berkembang.
Sahabat seiman..,
Apapun aktifitas kita, serumit apapun permasalahannya, seberat apapun tantangannya, tetaplah untuk merasakan ketenangan tersebut, biarkan iman menyambut, ia akan menuntut bak candu yang tak ingin terpisahkan, selalu liar mencari jalan, tetap berpikir tuk menerobos tantangan. Adakah yang lebih tenang darinya? sebesar apa rindumu akan ketenangan sebesar imanmu di hati, selamat beraktifitas! (@_SaiBah)
------------------------------------
====================================================
Pesantren Daarut Tauhiid - Bandung - Jakarta - Batam
====================================================
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
====================================================
website: http://dtjakarta.or.id/
====================================================Yahoo! Groups Links
<*> To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/daarut-tauhiid/
<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional
<*> To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/daarut-tauhiid/join
(Yahoo! ID required)
<*> To change settings via email:
daarut-tauhiid-digest@yahoogroups.com
daarut-tauhiid-fullfeatured@yahoogroups.com
<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
daarut-tauhiid-unsubscribe@yahoogroups.com
<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar