Rabu, 22 Juni 2011

[daarut-tauhiid] Informasi Pendaftaran Dauroh Qolbiyah Angkatan ke 31

 

Informasi Pendaftaran Dauroh Qolbiyah Angkatan ke 31

Penyelenggara Program Santri Mukim Dauroh Qolbiyah Angkatan ke 31
Kepesantrenan Daarut Tauhiid Bandung

Dauroh Qolbiyah Pesantren Daarut Tauhiid merupakan program unggulan Pesantren Daarut Tauhiid. Program ini dilaksanakan satu bulan. Dirancang dengan pendekatan pelatihan yang mengkombinasikan berbagai metode belajar andragogi (pembelajaran orang dewasa ), sehingga dengan waktu yang singkat namun tetap efektif. Santri Pesantren Daarut Tauhiid mendapatkan manfaat pembelajaran baik dalam menambah pengetahuan, pengembangan karakter, dan peningkatan ketrampilan tertentu
Program ini bersifat tematik, dengan tetap berpijak pada materi kepesantrenan sebagai bahan pokok maupun ekstrakurikuler.

Program Dauroh Qolbiyah Pesantren Daarut Tauhiid lainnya

- Dauroh Qolbiyah Seri Mahabbatullah
- Dauroh Qolbiyah Seri Life Skill
- Dauroh Qolbiyah Seri Qur-aniyyah
- Dauroh Ramadhan Seri Tarhib Ramadhan
- Dauroh Ma'rifatullah Beasiswa

Materi Utama
1. Ma'rifatullah
2. Manajemen Qolbu
3. Fiqh Ibadah Praktis

4. Al Qur-an ( Tilawah dan Tadabbur )
5. Life Skill

Materi Pembiasaan Dauroh Qolbiyah Pesantren Daarut Tauhiid
1. Sholat Fardhu berjamaah dimasjid
2. Sholat Malam
3. Sholat Dhuha
4. Tilawah Al Qur-an
5. Dzikir pagi dan petang
6. Shaum Sunah

Materi Pendukung
1. Aktifitas di alamterbuka
2. Mabit ( Malam Bina Iman dan Taqwa )
3. Kebersamaan
4. Olahraga
5. Semua kegiatan keseharian yang berdasarkan aktifitas dengan dibimbing oleh mudabbir (Fasilitator)

Metode Pembelajaran
1. Ta'lim (ceramah)
2. Ta'lim Billu'bah (simulasi / games)
3. Halaqoh (mentoring)
4. Nadwah (diskusi / dialog)

Pemateri
1. KH. Abdullah Gymnastiar
2. Tim Ustadz Daarut Tauhiid

Syarat
1. Usiaminimal 17 tahun
2. Tidak memiliki aktitas diluar Pesantren dalam bentuk apapun
3. Bersedia mengikuti program selama 1 bulan penuh
4. Tidak merokok
5. Tidak mempunyai Ketergantungan obat pengobatan narkotika
6. Mengisi formulir Pendaftaran
7. Menyerahkan
a. Surat Ketarangan Sehat dari dokter
b. Photo copy ijazah terakhir
c. Photo Copy KTP/SIM/Paspor
d. Pasphoto berwarna ukuran 2x3 (2 buah )

Informasi Pendaftaran

Pendaftaran Angkatan 31
Tanggal 1 Juni s/d 29 Juni 2011

Pelaksanaan
Tanggal 30 Juni s/d 30 Juli 2011

Pusat Informasi
Pendaftaran bisa Via SMS/Call

HP. 081320447600 an. ( Ibu Popon )
HP. 08156092617 an. ( Bapak Suherman )

Program Pesantren Daarut Tauhiid
Gedung Kopontren Daarut Tauhiid Lantai 2
Jl. Gegerkalong Girang No.30 bandung 40154
E-mail: pesantrendt@gmail.com, komunitasalumnidt@yahoo.com
http://www.pesantrendt.tk

__._,_.___
Recent Activity:
====================================================
Pesantren Daarut Tauhiid - Bandung - Jakarta - Batam
====================================================
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
====================================================
       website:  http://dtjakarta.or.id/
====================================================
.

__,_._,___

Tidak ada komentar: