Jumat, 27 Maret 2009

[FISIKA] Digest Number 2704

Messages In This Digest (4 Messages)

Messages

1.

Bls: [FISIKA] Beasiswa ITB Untuk Semua

Posted by: "Apep Qyu" phys_pep@yahoo.com   phys_pep

Thu Mar 26, 2009 7:56 pm (PDT)

o, skarang mah da yang beasiswa buat SBMnya juga,,
klo thun kmaren kan di beasiswa penuhnya itb yang usm terpusat ga da.

--- Pada Rab, 25/3/09, onkismustaqin <onkismustaqin@yahoo.com> menulis:

Dari: onkismustaqin <onkismustaqin@yahoo.com>
Topik: [FISIKA] Beasiswa ITB Untuk Semua
Kepada: fisika_indonesia@yahoogroups.com
Tanggal: Rabu, 25 Maret, 2009, 10:27 PM

Dear rekan2,

Berikut ada informasi beasiswa untuk kuliah itb,  beasiswanya cukup menarik krn mencakup biaya hidup juga, detailnya ada d bawag dan smoga bermanfaat, deadlinenya 20 april ini. Salam,

Dikutip dr kalenderbeasiswa. com 
============ ========= ==

Program "ITB Untuk Semua" adalah suatu skema penerimaan mahasiswabaru Institut Teknologi Bandung yang secara khusus menyediakan bangkukuliah bagi para lulusan sekolah menengah umum dari keluarga yang tidakmampu secara ekonomi dengan penghasilan kedua orang tua di bawah atausama dengan Upah Minimum Regional setempat. Uang pendidikan, ongkostempat tinggal, dan biaya hidup selama menempuh kuliah di Bandung akandidanai beasiswa "ITB Untuk Semua" . Untuk beasiswa ini, alokasi danayang disediakan ialah 100 juta per anak untuk lima tahun. Dana akandiperoleh dari alumni ITB, baik perseorangan atau berkelompok. Alumniyang sudah bersedia menjadi orang tua asuh diantaranya Ir. BennySubianto, Ir. Martiono Hadianto, Ir. Betty Alisjahbana, Ir. KarenAgustiawan. Sekitar 100 bangku kuliah disediakan secara khusus bagipara lulusan SMU angkatan 2009.PERSYARATAN Para calon penerima beasiswa "ITB Untuk Semua" harus memenuhi persyaratan sebagai berikut: Calon lulusan
sekolah menengah umum pada tahun ajaran 2009 (bidang studi IPA untuk fakultas Sains dan Teknik).
Berasal dari keluarga yang tak mampu secara ekonomi (penghasilan kedua orangtua di bawah Upah Minimum Regional setempat)
Memiliki prestasi akademik yang sangat baik.
Aktif dalam kegiatan ekstrakurikuler sekolah (lebih diutamakan yang memiliki bakat memimpin)
Mendapat rekomendasi dari kepala sekolah
Bersedia mengikuti ujian penerimaan yang dilakukan ITBBIDANG STUDI YANG DAPAT DIPILIHFakultas/Sekolah yang dipilih oleh calon penerima beasiswa adalah sbb: Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD),
Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan (FTSL),
Fakultas Teknologi Industri (FTI),
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA),
Fakultas Teknik Mesin dan Dirgantara (FTMD),
Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM),
Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI),
Sekolah Arsitektur, Perencanaan dan Pengembangan Kebijakan (SAPPK),
Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB),
Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati (SITH),
Sekolah Farmasi (SF),
Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM).
CARA MENDAFTAR Kirimkan berkas formulir pendaftaran (pada halaman terakhir leaflet ini, boleh di-fotocopy) dengan dilengkapi dokumen sbb: Fotocopy halaman depan rapor SMU dan halaman-halaman nilai (dari semester I hingga V) yang telah dilegalisir pihak sekolah
Suratketerangan berasal dari keluarga yang secara ekonomi tak mampu denganditandatangan i Ketua RT/RW (Yang dimaksud keluarga yang secara ekonomitak mampu adalah penghasilan kedua orangtua per bulannya di bawah atausama dengan Upah Minimum Regional setempat. Kami akan> melakukansurvey lapangan secara random untuk mengetahui kondisi keluarga calonmahasiswa)
Surat dukungan/referensi dari kepala sekolah
Tulisan1 halaman kertas A4 (boleh diketik atau tulis tangan) yang menjelaskanmengapa pendaftar ingin mengikuti program "ITB Untuk Semua"
Tulisan1 halaman kertas A4 (boleh diketik atau tulis tangan) yangmenggambarkan kondisi keluarga pendaftar [Misalnya, menceritakanpekerja an orang tua, kegiatan pendaftar di luar sekolah, kondisimasing- masing anggota keluarga, dsb]Berkas pendaftaran lengkap dimasukkan amplop coklat berukuran besar dan dikirim ke:
Panitia Penerimaan Beasiswa "ITB Untuk Semua"
Direktorat Pendidikan ITB
u.p. Kasubdit Penjaringan Mahasiswa/Ketua Lembaga TPB
Gd. CCAR ITB Lt.4
Jl. Tamansari 64 BandungBerkas paling lambat dikirimkan pada 20 April 2009 (cap pos)Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi:http://www.itb. ac.id/news/ 2395.xhtml











Firefox 3: Lebih Cepat, Lebih Aman, Dapat Disesuaikan dan Gratis.http://downloads.yahoo.com/id/firefox
2a.

Lennard-Jones Potential-Re: Interest

Posted by: "dit78er" di2003@alumni.soton.ac.uk   dit78er

Fri Mar 27, 2009 2:19 am (PDT)

Hallo,

Potential Lennard-Jones(LJ) itu approximasi untuk mendeskripsikan interaksi atom-atom non-polar seperti Argon, Helium. Kalau lihat formulanya, U(r)=(sigma/r^12)-(sigma/r^6), bagian yang mendeskripsikan potential yang repulsif (bagian r^12), seharusnya bergantung secara exponential terhadap jarak. Tetapi berhubung lebih cepat menghitung pemangkatan dari pada exponensial, apalagi kalau pakai komputer jaman dulu, potensial ini sering dipakai. Walaupun approximasi saja, sudah cukup akurat untuk menghitung phase diagram He, misalnya.

Sekarang tidak hanya untuk atom saja, bentuk potensial yang mirip LJ (maksudnya U(r)=sigma/r^n)-(sigma/r^m)) dipakai untuk membuat model interaksi antara koloid, buckyball, protein dll. Umumnya n&m-nya lebih besar dari LJ yang 12-6 (bisa 24-12, 36-18 dll), karena jarak potensialnya lebih pendek relatif terhadap diameter molekul dan molekulnya digambarkan makin "keras", karena untuk n -> ~, ini deskripsi untuk hard-sphere. Model potensial ini juga cukup akurat untuk menjelaskan fenomena fluida kompleks seperti kenapa pembentukan gel terjadi hanya kalau jarak interaksinya dekat saja atau mencari tahu kondisi ideal pembentukan protein kristal.

Kalau mau lebih simpel untuk pemodelan fluida kompleks , memang bisa pakai square well potential, tapi kalau ingin melakukan simulasi dengan molecular-dynamics misalnya, tidak bisa pakai square well. Coba saja hitung derivasi gaya-nya untuk square well potensial, kalau kepingin tahu kenapa nggak bisa..hehe.

Kalau ingin tahu lebih banyak, coba cari referensi buku untuk simulasi fluida seperti bukunya allen & tildesely (judulnya kalo nggak salah computer simulation of liquids). Terus papernya Frankel (dari FOM, Amsterdam) atau David Heyes, (Univ of Surrey).

Semoga membantu.

Danial

--- In fisika_indonesia@yahoogroups.com, gerry fisika <gerry_fizika@...> wrote:
>
> Model SQUARE WELL buat bantu jelaskan fenomena mikro, baik material, filosofi kuantum atau juga struktur inti menurut saya paling menarik! en sangat penting walau sebenarnya amat sederhana pendekatannya buat dipakai dalam masalah fisika yang lebih realistis.
>
>
> Aku mau tanya buat group Fisika di forum ini :
>
> 1. Fungsi fisis dari Potensial Lennard-Jones dalam menjelaskan interaksi molekul .....?
>
> mohon di beri petunjuk atau penjelasan yang bersifat komprehensif mengenai ini
> Mo
>

3a.

Re: Viscosity

Posted by: "dit78er" di2003@alumni.soton.ac.uk   dit78er

Fri Mar 27, 2009 2:26 am (PDT)

Hallo,

Bisa diperjelas apa yang ingin diketahui? Karena topiknya luas, kalau mencoba cari artikel di science direct misalnya dengan kata kunci viscosity, bisa dapat hampir 300,000 artikel sendiri. Kalau secara general, silakan baca bab-bab awal buku apa saja yang menyangkut rheology atau fluida. Kalau mau tahu definisinya, viskositas itu rasio antara shear rate dan shear stress.

Semoga membantu

Danial

--- In fisika_indonesia@yahoogroups.com, "atari_kaede" <atari_kaede@...> wrote:
>
> Ada yang tau ga segala informasi ttng viskositas atau artikel yang berkaitan dengan viskositas?
>
> Mohon bantuannya ya para teman-teman fisikawan.
> Terima kasih.
>

4a.

Re: Ask (laminar/turbulen?

Posted by: "dit78er" di2003@alumni.soton.ac.uk   dit78er

Fri Mar 27, 2009 3:08 am (PDT)

Hallo,

Laminar: alirannya teratur (stream line), coba perhatikan aliran air yang lambat.
Turbulent: alirannya chaotic, ada vortex.

Kalau lihat Reynold's numbernya, kalau Re-nya kecil (<400), aliran satu fluida itu laminar kalau diatas 5000, turbulent, Re diantara itu adalah aliran transisi.

Hubungannya dengan hukum Poiseuille? Untuk aliran fluida dalam pipa kalau laminar, turunnya tekanan akan berbanding lurus dengan jarak pipa.

Semoga membantu.

Danial

--- In fisika_indonesia@yahoogroups.com, "Risky Agung" <ras_banget@...> wrote:
>
> Aku mau nanya soal fisika tolong dijawab ya...
>
> pertanyaan ini berhubungan dengan persamaan poiseille....
>
> -yang dimaksud arus laminer & turbulen itu apa sich?
> tolong bagi yang tau dijawab ya..
>
> mksh...
>

Recent Activity
Visit Your Group
Yahoo! Finance

It's Now Personal

Guides, news,

advice & more.

Yahoo! Groups

Auto Enthusiast Zone

Discover Car Groups

Auto Enthusiast Zone

Group Charity

Food Bank

Feeding America

in tough times

Need to Reply?

Click one of the "Reply" links to respond to a specific message in the Daily Digest.

Create New Topic | Visit Your Group on the Web
===============================================================
**  Arsip          : http://members.tripod.com/~fisika/
**  Ingin Berhenti : silahkan mengirim email kosong ke :
                     <fisika_indonesia-unsubscribe@yahoogroups.com>
===============================================================

Tidak ada komentar: