Kamis, 13 Oktober 2011

[daarut-tauhiid] Merajut cinta dengan taubat

Merajut cinta dengan taubat

Assalaamu'alaikum Wr. Wb.

Sahabat seiman..,
Selagi diri masih dapat merasakan nikmatnya limpahan iman, segarnya naungan Islam, janganlah pernah berhenti lisan tuk memuji-Nya, hati berfikir akan kekuasaan-Nya, dan diri ini bersimpuh mengabdi mensyukuri-Nya. Simaklah firman Allah berikut ini, artinya: "Kecuali mereka yang Telah Taubat dan mengadakan perbaikan dan menerangkan (kebenaran), Maka terhadap mereka Itulah Aku menerima taubatnya dan Akulah yang Maha menerima Taubat lagi Maha Penyayang." (Q.S. Al Baqoroh: 160)
 
Sahabat seiman..,
Dapatkah kita rasa getar cinta di dada? Saat Allah ta'ala menyentuh lembut dengan rahmat-Nya, menabur deras butir nikmat, apalagi saat kita tahu bahwa pemberian-Nya begitu berarti.. seperti pagi ini, jutaan nikmat-Nya tak mampu kita hitung, namun seberapa besar cinta yang mampu kita luapkan? Atau adakah rasa bersalah yang kita rasa saat sadar bahwa betapa sering kita mengkhianati-Nya..?
 
Sahabat seiman..,
Mungkinkah getar cinta itu tak mampu kita rasa lantaran kedunguan kita akan kesalahan? Sebab bagaimana mungkin sang pengkhianat mampu membalas cinta? Ketahuilah! Gejolak cinta semakin dahsyat seiring kita berjuang kuat menghindari alpa, menutup aib, dan memperbaiki cela! lihatlah amal kita pagi ini, adakah yang menyubur cinta atau menghancurkannya?
 
Sahabat seiman..,
Setiap kita pasti pernah mengecewakan-Nya, ingatlah sikap buruk kita yang pernah memalukan diri di hadapan-Nya! Lalu apakah kita termasuk orang yang serius merajut cinta dengan penyesalan, bertaubat dan berjuang melakukan perbaikan.. jika ya, maka tunggulah balasan cinta-Nya yang lebih luar biasa, selamat beraktifitas! (SaiBah)

*Ditulis utk Masyarakat Muslim Perkantoran oleh Bid. Pembinaan dan Dakwah Forsimpta, www.dakwahkantor.com*

Follow twitter:
@forsimpta
@_saibah

Hadiri Kajian Sabtu Forsimpta
15 Okt, jam 10 Bsama Ust. SaiBah
di Masjid AlIhsan BKPM Jl. Gatot Subroto Kav.44

------------------------------------

====================================================
Pesantren Daarut Tauhiid - Bandung - Jakarta - Batam
====================================================
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
====================================================
website: http://dtjakarta.or.id/
====================================================Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/daarut-tauhiid/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/daarut-tauhiid/join
(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
daarut-tauhiid-digest@yahoogroups.com
daarut-tauhiid-fullfeatured@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
daarut-tauhiid-unsubscribe@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/

Tidak ada komentar: