Keharmonisan
sumber, http://agussyafii.
Setiap pagi saya selalu saja melihat wajah istri saya nampak
tersenyum. sebuah senyuman hadir sebagai keajaiban dalam hati. Hati
yang damai selalu membuat kami terasa dekat. Makan nasi pecel
ditambah dengan oseng jagung menjadi terasa nikmat. "Mas, gimana enak
nggak masakan saya?" tanya istri. "enak lo..besok kan hari libur,
bikin lagi oseng jagung ya.."jawab saya. Mata istri saya berbinar-
binar mendengar apa yang saya katakan padanya.
Obrolan sarapan pagi selalu saja menjadikan kami berdua dekat,
komunikasi antara suami isteri biasanya menjadi sangat intens.
Keharmonisan hubungan antara suami isteri dipengaruhi oleh kesamaan
atau keseimbangan watak, temperamen, kesamaan hobbi, kedekatan visi.
Keharmonisan suami dan isteri akan terwujud jika masing-masing
berfikir untuk memberi, bukan untuk menuntut, saling menghargai,
bukan saling merendahkan. Dalam kehidupan, seringkali dijumpai bahwa
kesulitan yang dihadapi justeru mengandung hikmah yang besar, asal
orang dapat menerima dan menghadapinya secara benar dan sabar. Isteri
biasanya kurang senang dinasehati suami jika nasehat itu seperti
nasehat guru kepada murid, meskipun ia mengakui kebenaran nasehat
suaminya, demikian juga sebaliknya.
"Wahai orang yang beriman, tidak halal bagi kamu mempusakai wanita
dengan secara paksa dan janganlah kamu menyusahkan mereka karena
hendak mengambil kembali sebahagian dari apa yang telah engkau
berikan kepada mereka, terkecuali jika mereka melakukan perbuatan
keji yang nyata. Pergauilah mereka dengan secara patut, tetapi jika
kamu tidak menyukai mereka (maka bersabarlah)
kamu tidak menyukai sesuatu, padahal Allah menjadikan padanya
kebaikan yang banyak." (an Nisa 19)
sumber, http://agussyafii.
salam Cinta,
agussyafii
=======
Tulisan ini dibuat dalam rangka kampanye "Keluargaku, Surgaku"
silahkan kirimkan dukungan dan komentar anda di
http://agussyafii.
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
===================================================
website: http://dtjakarta.or.id/
===================================================
Change settings via the Web (Yahoo! ID required)
Change settings via email: Switch delivery to Daily Digest | Switch format to Traditional
Visit Your Group | Yahoo! Groups Terms of Use | Unsubscribe
__,_._,___
Tidak ada komentar:
Posting Komentar