Rabu, 29 Juli 2009

[daarut-tauhiid] inna lillaahi - Fwd: [...] 70% Pengguna Narkoba Anak Sekolah

 

Rabu, 29/07/2009 13:00 WIB
Wow! 70% Pengguna Narkoba Anak Sekolah
*Reza Yunanto* - detikNews

*
*
*Jakarta* - Jumlah pengguna narkoba di Indonesia hingga akhir tahun 2008
mencapai angka 4 juta orang. Dari angka itu 70 persennya adalah anak
sekolah.

Demikian disampaikan Dirjen Bina Kesehatan Masyarakat Departemen Kesehatan,
Budihardja dalam seminar Hari Anak Nasional di Gedung SMESCO, Jl Gatot
Subroto, Jakarta, Rabu (29/7/2009).

Tingginya angka penggunaan narkoba di kalangan anak sekolah ini, menurut
Budihardja, juga sejalan dengan survei yang dilakukan Depkes pada tahun 2007
lalu. Dalam survei tersebut diketahui lebih dari 22 ribu kasus narkoba
terjadi di kalangan murid SMA, 6 ribu kasus tingkat SMP, dan 3 ribu kasus di
tingkat SD.

"Keterlibatan pelajar dalam penyalahgunaan narkoba cukup tinggi. Intinya
itu. SD pun sudah terkena," terangnya.

Merespons tingginya angka penggunaan narkoba di kalangan pelajar itu, kata
Budihardja, Depkes telah membentuk fasilitator khusus dalam pelayanan
kesehatan remaja. Yakni pemberdayaan remaja sebagai konselor sebaya.

"Diharapkan penanganan sesama teman sebayanya lebih efektif," harapnya.

Dikatakan Budihardja, kontribusi terbesar penyebaran HIV/AIDS bukan lagi
perilaku seks bebas, tapi dari penggunaan narkoba suntik. 46 Persen
penderita HIV/AIDS di Indonesia ditularkan melalui penggunaan narkoba
suntik.

Budihardja menambahkan, cepatnya penyebaran virus mematikan itu lewat
narkoba suntik karena penggunaan jarum suntik langsung menyentuh darah yang
membuat HIV/AIDS lebih cepat menyebar.

"Apalagi jika alat-alat itu digunakan bergantian saling pinjam," paparnya *
(Rez/irw)

http://www.detiknews.com/read/2009/07/29/130036/1173579/10/wow-70-pengguna-narkoba-anak-sekolah
--
Sesungguhnya, hanya dengan mengingat Allah, hati akan tenang
now surely by Allah's remembrance are the hearts set at rest
>> al-Ra'd [13]: 28

[Non-text portions of this message have been removed]

__._,_.___
====================================================
Pesantren Daarut Tauhiid - Bandung - Jakarta - Batam
====================================================
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
====================================================
       website:  http://dtjakarta.or.id/
====================================================
Recent Activity
Visit Your Group
Give Back

Yahoo! for Good

Get inspired

by a good cause.

Y! Toolbar

Get it Free!

easy 1-click access

to your groups.

Yahoo! Groups

Start a group

in 3 easy steps.

Connect with others.

.

__,_._,___

Tidak ada komentar: