MAU
SUKSES, BERSYUKUR!
"Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat)
kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku
sangat pedih." (Ibrahim, 14:7)
Kebanyakan
orang meyakini bahwa dalam hidup ia harus berjuang meraih semua keinginannya
dengan berusaha keras, membanting tulang hingga tetes darah penghabisan.
Padahal tuntunan agama menjanjikan berbagai kemudahan atau kesuksesan akan dating
menghampiri jika dalam ikhtiarnya manusia berhasil bersyukur, menikmati prosesnya, dan menyerahkan seluruh
urusan dan kepentingan hanya kepada Allah. ( Dinukil dari Quantum Ikhlas )
SEDIKIT DEMI SEDIKIT MENJADI BUKIT
"Amal apa yang disukai Allah? Tanya
Sahabat. Jawab Rasul: Yang berkesinambungan walau sedikit" (al-hadist)
Pepatah ini sederhana saja, "Sedikit Demi Sedikit lama-lama Menjadi
Bukit". Kita biasa memaknainya bila kita kumpulkan sesen demi sesen, pada
saatnya kita bisa kumpulkan sepundi. Namun sesungguhnya pepatah ini tak sekedar
berbicara tentang hidup hemat atau ketekunan menabung. Pepatah ini menyiratkan sesuatu
yang lebih berharga dari sekedar sekantung keping uang, yaitu bila kita mampu
mengumpulkan kebaikan dalam setiap tindakan-tindakan kecil kita, maka kita akan
dapati kebesaran jiwa kita.
Bagaimanakah tindakan-tindakan
kecil itu mencerminkan kebesaran jiwa sang pemiliknya? Yaitu: bila disertai
secercah kasih sayang di dalamnya. Ucapan terimakasih, sesungging senyum,
sapaan ramah atau pelukan bersahabat, adalah tindakan yang sepele saja. Namun
dalam balutan kasih sayang, ia lebih tinggi daripada bukit tabungan anda.
Motivasi.net
pengajianalif.
pengajianalif ada di facebook dan twitter
____________
Ask a question on any topic and get answers from real people. Go to Yahoo! Answers and share what you know at http://ca.answers.
[Non-text portions of this message have been removed]
Pesantren Daarut Tauhiid - Bandung - Jakarta - Batam
====================================================
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
====================================================
website: http://dtjakarta.or.id/
====================================================
Tidak ada komentar:
Posting Komentar