Selasa, 05 Maret 2013

[daarut-tauhiid] Embun Pagi Forsimpta

 

Suburkan Tanahnya Beningkan Cahayanya

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته

Sahabat seiman..,

Diri telah bugar kembali, fitrah pun telah segar menyelimuti, berbagai agenda telah melambai tuk digeluti, maka siapakah yang sanggup memenuhi tantangan dengan bekal dada yang terpenuhi iman, hidayah menunjuki jalan, dan senyum optimis menemukan janji dan harapan..?

Sahabat seiman..,

Lihatlah, rahmat Allah telah merata tercurahkan. Hidayah itu telah meluas tersebarkan. Sehebat apa diri ini tertata bak tanah yang gembur merindu resap air tuk diolah agar tanaman tumbuh begitu subur, dan agar semakin banyak penikmatnya bersyukur? Sungguh, membiarkan diri bak tanah keras cadas pun tak pantas meski ada yang merasakan puas tetapi diri sendiri tergilas. (Lihat hadits Abu Musa, muttafaq 'alaih)

Sahabat seiman..,

Panas api yang menerangi semakin benderang dengan kipasan angin yang menghembus kencang. Mengecohkan belalang dan kawan-kawan menghampiri, bahkan meski telah dihalang. Maka hidayah islam bak tali penyelamat yang telah diulurkan begitu kuat, akankah ia dibiarkan seolah tak bermanfaat? Begitulah Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam membuat perumpamaan pesona dunia dan penghuninya. (Lihat Hadits Jabir, riwayat Muslim)

Sahabat seiman..,

Bukan sekedar tanah yang telah digenggam, atau cahaya yang telah terlihat menerang, lalu dianggap sebagai sumber ketenangan. Namun suburkan pula tanahnya dengan curah hidayah, dan cerahkan sinarnya dengan bening fitrah. Selamat beraktifitas! (@_SaiBah/ PIN 21D20C2A)

Dapatkan tips sehat saat bekerja dengan Al quran, di talkshow forsimpta panggung utama ibf 2013, rabu 6 Maret 2013 pkul 19.00 sd 21.00 istora senayan Jakarta. Mengahdirkan syaikh Salman Al Mishri, Ust Didik H, Dr. Agus Rahmadi, dan Bp Chaerudin. Datang bersama-sama, dan jazakallahu telah menyebarkan undangan terbuka ini.


__._,_.___
Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (50)
Recent Activity:
====================================================
Pesantren Daarut Tauhiid - Bandung - Jakarta - Batam
====================================================
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
====================================================
       website:  http://dtjakarta.or.id/
====================================================
.

__,_._,___

Tidak ada komentar: