Messages In This Digest (25 Messages)
- 1a.
- Re: Undangan Buat Teman-teman SK From: fil_ardy
- 2a.
- [Inspirasi] Jangan Bekerja Terlalu Keras! From: Ikhwan Sopa
- 2b.
- Re: [Inspirasi] Jangan Bekerja Terlalu Keras! From: fil_ardy
- 3.
- [Ruang Baca] Buku "Doa Mustajab" Bagus & Gratis, siapa mau? From: agussyafii
- 4a.
- Re: [rampai] Kak, bersabarlah... From: fil_ardy
- 4b.
- Re: [rampai] Kak, bersabarlah... From: inga_fety
- 4c.
- Re: [rampai] Kak, bersabarlah... From: ukhti hazimah
- 5.
- Re: [rampai] Kak, bersabarlah... >>> Nia From: ukhti hazimah
- 6.
- Re: [rampai] Kak, bersabarlah... >>> Mbak Siwi From: ukhti hazimah
- 7.
- Re: [rampai] Kak, bersabarlah... >>> Mas Dani From: ukhti hazimah
- 8.
- (Catcil) Dan Dimulailah Musim Dingin Pertama From: febty febriani
- 9a.
- Re: (ARTIKEL) Pahlawan Tanpa Tanda Jasa oleh Woro Kusumastuti From: dewi cendika
- 10a.
- [Maklumat] Buletin Wilayah Sekolah Kehidupan From: Humas Sekolahkehidupan
- 10b.
- Re: [Maklumat] Buletin Wilayah Sekolah Kehidupan From: Nurhadi@tecsg.com.sg
- 11a.
- Re: [Catcil] Di Balik Proyek OPERASI From: inga_fety
- 12a.
- Re: Buletin SK ?? From: yudhi mulianto
- 13.
- TEMPAHAN UMRAH BULAN MAC 2009 From: Ummul Mukminin
- 14.
- [Catcil] Maka Darah Para Pahlawan keringlah From: rafif_amir
- 15.
- [Catcil] Karena Bidadari Harus Dicari From: rafif_amir
- 16.
- [Catcil] Menatap Sakaratul Maut From: rafif_amir
- 17.
- [Catcil] Di Balik Awan Ada Hujan From: rafif_amir
- 18.
- [Catcil] Khusuk di Dua Tempat From: rafif_amir
- 19.
- [Catcil] Manusia Cahaya From: rafif_amir
- 20.
- (Inspirasi) Dalam Bayangan sang Pahlawan From: teha
- 21.
- Melakukan Lebih Mudah Daripada Berkata From: rahmad nurdin
Messages
- 1a.
-
Re: Undangan Buat Teman-teman SK
Posted by: "fil_ardy" fil_ardy@yahoo.com fil_ardy
Sun Nov 9, 2008 9:53 pm (PST)
Wah terimakasih, Mas Jonru.
mudah2an bisa datang deh.
Ayo, yg lain ada yg bisa datang ga?
sekalian kopdar sebelum raker besoknya.
untuknya afterhours tuh, pulang kantor
langsung cabs ^_^
DANI
In sekolah-kehidupan@yahoogroups. , Jonru <jonrusaja@.com ..> wrote:
>
> Assallamualaikum,
>
> Teman-teman sekalian,
> Insya Allah tanggal 14 dan 15 November nanti ada launching buku saya,
> dan jumpa fans dengan Mas Epri.
>
> Datang ya...
>
> Info selengkapnya di bawah ini.
>
> --
> Thanks dan wassalam
>
> Jonru
> Penulis Buku "Menerbitkan Buku Itu Gampang!" (MBIG)
> http://www.MenerbitkanBukuItuGampan g.com/
- 2a.
-
[Inspirasi] Jangan Bekerja Terlalu Keras!
Posted by: "Ikhwan Sopa" ikhwan.sopa@gmail.com ikhwansopa
Sun Nov 9, 2008 9:54 pm (PST)
LOA: Jangan Bekerja Terlalu Keras!
"Bekerja keras itu letaknya di antara malas dan ngoyo" - Ikhwan Sopa
Pagi ini seorang ibu menelepon saya sembari menangis terisak-isak.
Ibu ini tidak bertanya tentang apapun. Pada intinya ia hanya
menumpahkan segala perasaannya tentang deraan hidup yang menurutnya
makin menyiksa.
Setelah Workshop E.D.A.N. selama dua hari kemarin, pagi ini setelah
shalat subuh saya tidur lagi untuk mengumpulkan energi baru. Saat
saya tidur itulah ibu ini menelepon saya.
Saya tanyakan kepadanya dari mana ia mendapatkan nomor telepon saya.
Ia mengatakan bahwa seorang ustadz telah mereferensikan nama saya
sebagai seseorang yang paham "The Law of Attraction". Nama saya
muncul setelah ia berusaha mencari ketenangan hidup dengan
berkonsultasi kepada lebih dari limapuluh orang. Saya sedikit kaget
karena saya bukanlah pakar, saya hanya pengamat dan pembelajar yang
tengah menempa diri menjadi praktisi.
Ibu ini bercerita bahwa ia adalah seorang single parent dengan satu
anak yang masih bersekolah di TK. Ibu ini juga menceritakan bahwa
suaminya pergi meninggalkannya begitu saja dua tahun yang lalu. Tanpa
berita dan tanpa titipan nafkah.
Sejak ditinggal pergi itu, ia menjadi tulang punggung keluarga.
Mengurus anak satu-satunya, mengurus orang tuanya yang sudah renta,
dan mengurus adik-adiknya yang masih belum bekerja.
Sambil terus terisak, ia menceritakan bagaimana dirinya begitu keras
membanting tulang untuk menopang kehidupan keluarganya. Ia berbisnis
dengan berdagang berbagai barang dagangan, mulai di lapak sampai di
beberapa kios. Ia juga berbisnis di bidang lain termasuk bisnis
perkayuan. Selain itu, ia juga menceritakan beberapa model bisnis
lain yang ia terjuni.
Mendengar cerita malang-melintangnya ia di berbagai lini bisnis, saya
sempat tercenung.
Seberapa besar sih kebutuhan seorang ibu dengan satu orang anak yang
masih di TK? Kalau ia juga menanggung beban orang tua dan adik-
adiknya, seberapa beratnyakah itu? Atau, begitu menakutkankah masa
depan baginya? Bukankah sebagai manusia, kita hanya perlu makan tiga
kali sehari? Bukankah Tuhan Maha Adil dan Maha Pemberi Rizki?
Bukankah menyiapkan berbagai kebutuhan di masa depan itu mestilah
seperti kita akan hidup selamanya?
Saya seperti melihat adanya ketidakproporsionalan antara apa yang ibu
ini butuhkan dengan apa yang menurutnya perlu dikerjakan. Saya
menangkap kesan bahwa ibu ini telah bekerja terlalu keras. Saya juga
bisa mengira-ngira, bahwa ibu ini mulai terjebak pada berbagai
tindakan yang "away" ketimbang "toward".
Ibu ini seperti masuk ke dalam penjara untuk terus "berlari dari" apa
yang ia takutkan, dan bukan "mengejar apa" yang ia cita-citakan. Ia
terjebak masuk ke dalam sirkuit balap yang tak bergaris finish.
Dengan berusaha se-empatik mungkin saya pun berkata kepadanya, "Ibu,
yang namanya bekerja keras itu letaknya di antara malas dan ngoyo.
Tentang malas kita sudah mengetahui bahwa Tuhan pun tidak suka pada
orang malas. Tentang bekerja keras, di sinilah kita seringkali
KEBABLASAN dan seolah merasa bisa menggeser kursi Tuhan".
Sepanjang yang saya ketahui, esensi dasar dari The Law of Attraction
adalah sabar, syukur, dan ikhlas. Dan, semua itu berada dalam time
frame yang jelas bukan milik manusia.
Maka, bekerja malas jelas bukan pilihan. Akan tetapi, bekerja terlalu
keras juga bukan pilihan yang bijaksana. Dengan bekerja terlalu
keras, belief system kita akan teracuni oleh pernyataan yang berikut
ini:
"Kalo nggak gini caranya, ya gimana bisa dapat?"
Lha...! Tidakkah itu sama saja "mengkudeta" Tuhan dengan memposisikan
diri sebagai penentu hasil?
Bekerjalah dengan keras, dan tetap memberi ruang untuk keyakinan akan
Tuhan sebagai Hakim yang tertinggi.
Lantas, seberapa keraskah kita harus bekerja? Anda ukurlah sendiri
dengan parameter ini:
- Sabar,
- Syukur,
- Ikhlas,
- di dalam kerangka waktu yang bukan milik kita.
NB: Telepon ibu ini terputus saat ia mulai terangguk-angguk di tengah
isaknya. Ibu, jika Anda sempat membaca ini, pertimbangkanlah untuk
mengukur kembali sebab mungkin ibu sudah bekerja terlalu keras!
Sukses buat Anda semua.
Let It Go, Let It GOD.
Ikhwan Sopa
Master Trainer E.D.A.N.
http://www.facebook.com/profile. php?id=714484144 &ref=profile
http://milis-bicara.blogspot. com
- 2b.
-
Re: [Inspirasi] Jangan Bekerja Terlalu Keras!
Posted by: "fil_ardy" fil_ardy@yahoo.com fil_ardy
Sun Nov 9, 2008 10:10 pm (PST)
Waaah, setelah lama tidak muncul di SK,
bang Ikhwan Sopa hadir kembali dengan
tulisan yang inspiratif. Terimakasih
telah berbagi, Bang!
tadinya Saya pikir, ini adalah mimpi bang Ikhwan
ketika tidur setelah subuh, karena ibu tersebut
menelpon ketika bang Ikhwan sedang tertidur, ^_^
Mengenai si Ibu yang curhat, saya kira itulah
permaasalahan sebagian besar manusia, bukan hanya
seorang single parent, bahkan saya sebagai seorang
ayahpun demikian. Tanpa bermaksud mengkudeta Tuhan
dengan bertekad, "Kalo nggak gini caranya, ya gimana bisa dapat?"
Bukankah anak panah yang kita lepaskan
tergantung seberapa kuat kita menarik busur?
memang Tuhan bisa berkehendak tetap membawa
anak panah itu ke tujuan, tapi saya kira itu hanya terjadi
pada sesuatu yang istimewa.
So, bekerja keras adalah kewajiban! tanpa harus mengkudeta kuasanya.
tapi berserah diri: "Ya Robb, aku sudah berusaha semampuku, dan
Engkaulah sang penentu"
Terimakasih, bang ikhwan Sopa, ditunggu inspirasi2 selanjutanya.
DANI
In sekolah-kehidupan@yahoogroups. , "Ikhwan Sopa" <ikhwan.sopa@com ...>
wrote:
>
> LOA: Jangan Bekerja Terlalu Keras!
>
> "Bekerja keras itu letaknya di antara malas dan ngoyo" - Ikhwan Sopa
>
> Pagi ini seorang ibu menelepon saya sembari menangis terisak-isak.
> Ibu ini tidak bertanya tentang apapun. Pada intinya ia hanya
> menumpahkan segala perasaannya tentang deraan hidup yang menurutnya
> makin menyiksa.
- 3.
-
[Ruang Baca] Buku "Doa Mustajab" Bagus & Gratis, siapa mau?
Posted by: "agussyafii" agussyafii@yahoo.com agussyafii
Sun Nov 9, 2008 10:28 pm (PST)
Buku "Doa Mustajab" Bagus & Gratis, siapa mau?
Assalamu'alaikum Wr Wb,
Kenapa doa kita sering tidak terima? Kenapa ada orang yang dikabulkan?
Bagaimana adab kita seharus berdoa? Bagaimana tuntunan dalam Islam
tata cara melaksanakan sholat yang benar? Bagaimana sholat tahajud
itu? Bagaimana sholat dzikir itu?
Buku "Doa Mustajab" (Doa yang diterima) Karya Prof. Dr Achmad Mubarok
MA menjawab semua pertanyaan diatas. buku ini menarik dan bagus karena
menuntun kita agar doa kita diterima oleh Alloh SWT. Buku ini berupa
softcopy dalam bentuk PDF.
Jika ada yang berkenan silahkan kirimkan
email ke agussyafii@yahoo.com
Wassalam,
agussyafii
=======
Tulisan ini dibuat dalam kampanye "Kunci Doa yang Dikabulkan" Terima
kasih atas berkenannya memberikan komentar di
http://agussyafii.blogspot. atau sms 087 8777 12 431com
- 4a.
-
Re: [rampai] Kak, bersabarlah...
Posted by: "fil_ardy" fil_ardy@yahoo.com fil_ardy
Sun Nov 9, 2008 10:35 pm (PST)
Sepakat dengan Mbak Siwi
aku suka bagian itu, keren banget
kok bisa sih sin? Heuheuheu
DANI
*yang udah lama ga nulis puisi*
In sekolah-kehidupan@yahoogroups. , Siwi LH <siuhik@...> wrote:com
>
> Kesedihan bukanlah gundukan tanah yang akan mengubur hatimu
> Tapi perkasa langit yang akan menjunjung hatimu
>
>
> ini bagian yang aku suka Sin, puisinya kerenz...salam buat adikmu
ya?....
>
>
> Salam Hebat Penuh Berkah
> Siwi LH
> cahayabintang. wordpress.com
> siu-elha. blogspot.com
> YM : siuhik
- 4b.
-
Re: [rampai] Kak, bersabarlah...
Posted by: "inga_fety" inga_fety@yahoo.com inga_fety
Mon Nov 10, 2008 12:33 am (PST)
sint, mampu membangkitkan semangat.
--- In sekolah-kehidupan@yahoogroups. , ukhti hazimahcom
<ukhtihazimah@...> wrote:
>
> Kak, bersabarlah...
> by. m1k4h
>
>
> Kak, bersabarlah
> Sepahit apapun getir kehidupan yang kau rasa
> Sesakit apapun luka yang kau derita
> Sesusah apapun jalan yang kau telusuri
> Tegarlah, seperti karang di lautan yang tak tergoyahkan riak gelombang
>
> Kak, bersabarlah
> Kami disini, disampingmu kan menghapus air matamu
> Kami disini, menemanimu mengusir sepimu
> Kami disini, senantiasa menjaga bintang-bintangmu
> Kami disini, selalu menjadi dermaga jiwamu
>
> Kak, bersabarlah
> Perpisahan ini bukanlah akhir dari segalanya
> Tapi awal perjalanan kakak tuk merangkai cerita baru
> Kesedihan bukanlah gundukan tanah yang akan mengubur hatimu
> Tapi perkasa langit yang akan menjunjung hatimu
>
> Kak, bersabarlah
> Tak perlu kakak takut
> Cengkramlah congkaknya mataharimu dalam genggaman teduhnya rembulanmu
> Meski bintang-bintangmu telah terkoyak bersama luka deritamu
> Kelak, dirinya kan bersujud menangis tak bisa mengurai air matanya
>
> Kak, bersabarlah
> Tak perlu kakak risau
> Yakinlah, suatu ketika akan kau temukan bersama takdirnya Tuhan
> Dalam dekapan kedamaian dan cinta kasihNYA
>
> :sinta:
>
> "Keindahan selalu hadir saat manusia berpikir positif"
> BloG aKu & buKu
> http://jendelakumenatapdunia. blogspot. com
> BloG RaMe-RaMe
> http://sinthionk.multiply. ; http://sinthionk.com rezaervani. com
> YM : SINTHIONK
>
- 4c.
-
Re: [rampai] Kak, bersabarlah...
Posted by: "ukhti hazimah" ukhtihazimah@yahoo.com ukhtihazimah
Mon Nov 10, 2008 1:34 am (PST)
yuppy!!...sempet speechless mbak dapet reply itu, en mikir "Glek...pria-tukang-jitak di rumah bisa bikin puisi?!" huehehehehe. .kidding
:sinta:
"Keindahan selalu hadir saat manusia berpikir positif"
BloG aKu & buKu
http://jendelakumenatapdunia. blogspot. com
BloG RaMe-RaMe
http://sinthionk.multiply. ; http://sinthionk.com rezaervani. com
YM : SINTHIONK
_____________________ _________ __
From: inga_fety <inga_fety@yahoo.com >
To: sekolah-kehidupan@yahoogroups. com
Sent: Monday, November 10, 2008 3:33:33 PM
Subject: [sekolah-kehidupan] Re: [rampai] Kak, bersabarlah...
sint, mampu membangkitkan semangat.
- 5.
-
Re: [rampai] Kak, bersabarlah... >>> Nia
Posted by: "ukhti hazimah" ukhtihazimah@yahoo.com ukhtihazimah
Sun Nov 9, 2008 11:01 pm (PST)
ya ampun nia :) dikau baik banget mw baca puisinya...tambah keliatan cantik dirimu ;P
tfr say ^_^
:sinta:
"Keindahan selalu hadir saat manusia berpikir positif"
BloG aKu & buKu
http://jendelakumenatapdunia. blogspot. com
BloG RaMe-RaMe
http://sinthionk.multiply. ; http://sinthionk.com rezaervani. com
YM : SINTHIONK
_____________________ _________ __
From: Nia Robiatun Jumiah <musimbunga@gmail.com >
To: sekolah-kehidupan@yahoogroups. com
Sent: Sunday, November 9, 2008 11:06:52 PM
Subject: Re: [sekolah-kehidupan] [rampai] Kak, bersabarlah...
ya ampun sinta:) m!k4h, baik sekali hiks terharu.. tambah keliatan ganteng adikmu:)
- 6.
-
Re: [rampai] Kak, bersabarlah... >>> Mbak Siwi
Posted by: "ukhti hazimah" ukhtihazimah@yahoo.com ukhtihazimah
Sun Nov 9, 2008 11:02 pm (PST)
Hueeee...emang kereeeen mbak :P
Salam sudah disampaikan...dan dijawab dengan senyum :D
:sinta:
"Keindahan selalu hadir saat manusia berpikir positif"
BloG aKu & buKu
http://jendelakumenatapdunia. blogspot. com
BloG RaMe-RaMe
http://sinthionk.multiply. ; http://sinthionk.com rezaervani. com
YM : SINTHIONK
_____________________ _________ __
From: Siwi LH <siuhik@yahoo.com >
To: sekolah-kehidupan@yahoogroups. com
Sent: Monday, November 10, 2008 9:01:04 AM
Subject: Re: [sekolah-kehidupan] [rampai] Kak, bersabarlah...
Kesedihan bukanlah gundukan tanah yang akan mengubur hatimu
Tapi perkasa langit yang akan menjunjung hatimu
ini bagian yang aku suka Sin, puisinya kerenz...salam buat adikmu ya?....
- 7.
-
Re: [rampai] Kak, bersabarlah... >>> Mas Dani
Posted by: "ukhti hazimah" ukhtihazimah@yahoo.com ukhtihazimah
Sun Nov 9, 2008 11:03 pm (PST)
Koq bisa yah?? aku sendiri juga gak tau, nih anak koq jadi pinter berpuisi.
Mana...mana...mana puisinya?? [halaaah]
:sinta:
"Keindahan selalu hadir saat manusia berpikir positif"
BloG aKu & buKu
http://jendelakumenatapdunia. blogspot. com
BloG RaMe-RaMe
http://sinthionk.multiply. ; http://sinthionk.com rezaervani. com
YM : SINTHIONK
_____________________ _________ __
From: fil_ardy <fil_ardy@yahoo.com >
To: sekolah-kehidupan@yahoogroups. com
Sent: Monday, November 10, 2008 1:34:53 PM
Subject: [sekolah-kehidupan] Re: [rampai] Kak, bersabarlah...
Sepakat dengan Mbak Siwi
aku suka bagian itu, keren banget
kok bisa sih sin? Heuheuheu
DANI
*yang udah lama ga nulis puisi*
- 8.
-
(Catcil) Dan Dimulailah Musim Dingin Pertama
Posted by: "febty febriani" inga_fety@yahoo.com inga_fety
Sun Nov 9, 2008 11:36 pm (PST)
Dan
Dimulailah Musim Dingin Pertama
inga fety
Belum
musim dingin sebenarnya, saat ini masih musim gugur. Daun-daun merah
dari pohon-pohon sakura yang berjejer di sepanjang jalan utama kampus
yang berbicara tentang itu. Berserakan memerah dan menumpuk di
sepanjang tepi jalan. Tapi, tidaklah mengotori. Dengan sigap,
"pasukan berbaju putih" (kalau di Indonesia pasukan berbaju
oranye) yang kutemui hampir di setiap pagi membersihkan jalan utama
itu, seakan berpacu dengan para mahasiswa dan dosen yang berlalu
lalang berjalan kaki atau mengayuh sepeda.
Tapi,
tidak bagiku. Suhu udara yang pada titik terendah beberapa hari ini
pernah mencapai 11 derajat Celcius. Pakaian yang kugunakanpun juga
bertambah tebal. Sebuah pakaian dalam khusus musim dingin serta tidak
lupa sebuah sweater tebal. Walaupun, beberapa nada heran disertai
dengan pertanyaan "samui desu ne" dari orang jepang atau "fety
kedinginan yah" dari teman-teman mahasiswa Indonesia tapi aku tetap
cuek dengan pakaianku. Yang penting tubuhku hangat. Bagi beberapa
orang, terutama orang jepang, saat ini belumlah terlalu dingin. Dan
bagi teman-teman dari Indonesia yang sudah beberapa tahun tinggal di
negeri sakura ada saat yang lebih dingin yaitu hari-hari di bulan
Januari. Nah, saat itulah sweater tebal belum layak digunakan.
Perlengkapan
"perangku" menghadapi hari-hari menjelang musim dingin akan
bertambah kala malam hari ketika pulang dari kampus menuju asrama.
Sebuah masker penutup hidung dan sebuah sarung tangan tebal.
Kebayangkan seperti apa diriku kala malam hari. Layaknya seorang
ninja yang sedang mengendarai sepeda karena tinggal mataku saja yang
tidak tertutupi. Tapi, hanya dengan seperti itu, hidungku tetap
menjadi hangat dan tidak meler-meler atau mendengus-dengus mengahalau
dingin. Dan dengan kedua sarung tangan itu pula ujung-ujung jari
tanganku tetap mampu memegang stang sepeda. Benar kata seorang teman,
kangen dengan sinar matahari yang berlimpah di Indonesia. Jadi,
kangen Indonesia benaran deh:)
Ah,
menjelang musim dingin pertama. ~ http://ingafety.wordpress. ~com
- 9a.
-
Re: (ARTIKEL) Pahlawan Tanpa Tanda Jasa oleh Woro Kusumastuti
Posted by: "dewi cendika" candy_hepi@yahoo.com candy_hepi
Sun Nov 9, 2008 11:56 pm (PST)
Betul, mb woro....Ibu adalah pahlawan untuk kehidupan anak-anaknya.
Terlalu sedikit kata untuk menggambarkan sosok Ibu, cinta dan kasih Ibu.
Ibu yang ga pernah berhenti berdo'a untuk kita
Ibu yang ga pernah bosan memeluk kita
Ibu yang ga pernah lelah memperjuangkan kebahagiaan kita
selamat ulang tahu ya, untuk Ibu mb woro.....smoga selalu diberi kesehatan oleh Allah SWT
oya....tgl 10 Nov ini, tgl lahir alm. papaku...
Smogaa papa bahagia di sisi Allah...Amiin
Ichen
www.ichenzr.multiply. com
_____________________ _________ __
From: woro kusumastuti <endut_wrah2@yahoo.com >
To: sekolah kehidupan <sekolah-kehidupan@yahoogroups. >com
Cc: sekolah kehidupan <sekolahkehidupan@yahoo.com >; sugiyo <sinarning_rat@yahoo.co. >; woro <endut.wrah2@id gmail.com >
Sent: Monday, November 10, 2008 9:30:28
Subject: [sekolah-kehidupan] (ARTIKEL) Pahlawan Tanpa Tanda Jasa oleh Woro Kusumastuti
PAHLAWAN TANPA TANDA JASA
Oleh Woro Kusumastuti
Banyak orang berkata bahwa pahlawan tanpa tanda jasa itu adalah guru. Itu benar adanya. Banyak orang memperingati hari pahlawan dengan upacara bendera dan tabur bungan di makam para pahlawan. Itu juga benar adanya.
Aku tidak pernah mengingkari itu semua, aku akan selalu berterima kasih kepada mereka yang telah menjadi pahlawan bagi negeri ini, semoga amal ibadah mereka diterima di sisi-Nya.
Tapi...
Hatiku sering merintih dan bertanya,"Siapakah pahlawan yang sebenarnya?"
"Apa arti pahlawan bagiku?"
Hari ini, tanggal 10 November 2008.
Aku duduk bersimpuh berurai air mata. Aku tersadar, bahwa selama ini aku lalai, aku alpha, aku lupa, aku bodoh, bodoh sekali. Selama ini apa yang telah aku perbuat?
Terbayang wajah yang sudah dihiasi dengan guratan-guratan didahinya, helai-helai rambut putih yang bermunculan. Dia sering menitikkan air mata untukku, di sela doa...
Aku terkulai lemas. Sudah berapa tetesan air mata itu jatuh? Air mata itu, bahagiakah dia atau sedihkah dia?
Selama ini, aku merasa belum bisa sepenuhnya membuat dia bahagia. Mulutku telah banyak membuat dia terluka.
Hatiku memberontak, meronta-ronta ingin lantang berkata.
Hari ini, tanggal 10 November 2008. Tersadar olehku.
Pahlawan bagiku adalah yang berjuang meregang nyawa saat aku hendak melihat dunia, yang membelai kepalaku saat aku resah dalam tidurku, yang mengusap bahu dan punggungku saat aku dalam suka, yang menyediakan bahu dan dadanya saat aku berduka, yang berdoa tanpa henti di sepanjang hidupnya hanya untukku, yang bersedih saat aku sedih, yang bersuka saat aku suka.
Pahlawan bagiku adalah yang tanpa lelah mengajariku tentang kehidupan, yang menghukumku saat aku salah, yang memujiku saat aku benar, yang mengajariku bagaimana menjadi perempuan shalihah.
Ya Allah Ya Robbi.
Belum banyak yang aku perbuat untuk membahagiakannya. Terbayang lagi wajahnya yang selalu tersenyum menyambutku.
Sempatkah aku membahagiakannya? Ya Allah Ya Robbi. Sempatkah aku membahagiakannya... .. Aku tidak tahu sampai kapan aku bisa bersamanya.
Mungkin dia atau aku yang lebih dulu Kau panggil...
Beri aku waktu ....dan ingatkan aku selalu...untuk membalas segala jasanya, walau aku sadar, aku tidak akan mampu untuk membalasnya.
Hari ini, tanggal 10 November 2008.
Kulihat sosok tubuh yang sedang duduk tertunduk di hamparan sajadah merah. Aku bangun dari simpuhku dan berjalan mendekatinya. Makin aku dekat, terdengar lirih doa yang diucapkan. Aku dekati dia dan aku peluk dari belakang...erat... .
Aku menangis di punggungnya, menangis tanpa henti.
Dia berpaling kepadaku dan tersenyum.
Lalu...dia memelukku dan memandangku mesra.
Aku cium mesra pipinya.
Aku usap air matanya.
Aku peluk erat tubuhnya.
Hari ini ibuku bahagia....
Selamat Ulang Tahun Ibu.
Aku cinta padamu....selalu... .
Jakarta, 10 November 2008.
Aku persembahkan untuk Ibuku tercinta.
Pahlawan yang sebenarnya bagiku. Pahlawan tanpa tanda jasa.
New Email names for you!
Get the Email name you've always wanted on the new @ymail and @rocketmail.
Hurry before someone else does!
http://mail.promotions. yahoo.com/ newdomains/ aa/
- 10a.
-
[Maklumat] Buletin Wilayah Sekolah Kehidupan
Posted by: "Humas Sekolahkehidupan" humas.sekolahkehidupan@yahoo.com humas.sekolahkehidupan
Mon Nov 10, 2008 12:31 am (PST)
Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Selamat pagi, siang, sore dan malam.
Sahabat eSKa dimanapun berada.
Berkenaan dengan terbitnya buletin SK Solo.
Serta tadi sempat berdiskusi panjang lebar dengan Saudara Dani Ardiansyah (Ketua SK 2008-2010).
Maka Humas pun mengumumkan sedikit maklumat mengenai hal ini.
Kami persilahkan bagi wilayah bila ingin membuat buletin dengan nama Sekolah Kehidupan ataupun membawa serta nama Sekolah Kehidupan dalam unsur (Judul hingga tulisan buletin) didalamnya. Dengan ketentuan sebagai berikut :
1. Seluruh isi buletin sesuai dengan visi dan misi Sekolah Kehidupan.
2. Tidak mengandung sara dan pornografi.
3. Diperkenankan untuk menyalin tulisan di milist atau buku-buku terbitan Sekolah Kehidupan dengan seijin penulis dan harus mencantumkan nama penulis asli tulisan tersebut.
4. Wilayah yang akan membuat buletin wajib mengirimkan softcopy buletin sebelum dicetak atau disebar luaskan.
5. BPH berhak untuk mengedit ataupun menghentikan penerbitan buletin wilayah bila melanggar ketentuan tersebut diatas.
Mengenai penerbitan buletin wilayah tidak bersifat mengikat atau wajib. Buletin wilayah adalah inisiatif kreatif dari wilayah dimana anggota Sekolah Kehidupan berdomisili. Apabila ada ketentuan tambahan akan kami beritahukan kemudian.
Demikianlah maklumat singkat di senja yang indah ini.
Semoga keberadaan kita di dunia ini bisa mendatangkan manfaat. amin :)
Wassalamu'alaikum Wr Wb
Tim Humas
Ugik Madyo
Nia RJ
Fiyan Arjun
Dikdik Andika R
Andry Pranolo
===================== ========= ====
Pyuh.... akhirnya selesai juga nulis serius hehehe
mohon maap seharian ini ngocol bin senyum-senyum mulu :D
- 10b.
-
Re: [Maklumat] Buletin Wilayah Sekolah Kehidupan
Posted by: "Nurhadi@tecsg.com.sg" Nurhadi@tecsg.com.sg
Mon Nov 10, 2008 1:52 am (PST)
Wah..alhmadulillah,
Kabar baik nan bagus nih. Soale denger2 temen2 SK batam mo bikin buletin
juga.
--
Thanks dan wassalam
Nurhadi
Blografi : http://hady82.multiply. com
YM : hadynur
GMAIL : hadynur@gmail.com
Batam Island
--------------------- --------- --------- --------- --------- -
- 11a.
-
Re: [Catcil] Di Balik Proyek OPERASI
Posted by: "inga_fety" inga_fety@yahoo.com inga_fety
Mon Nov 10, 2008 12:36 am (PST)
cerita yang mengena, hmm sekedar usul mbak gimana kalau kata "aq"
ditulis sempurna menjadi "aku". akan kelihatan lebih cantik lagi
tulisannya:)
salam,
fety
--- In sekolah-kehidupan@yahoogroups. , "hariyanty thahir"com
<anty_th@...> wrote:
>
> Saat aq masuk ke kantor ada seorang bapak yang jika sepintas di dengar
> mengoceh ngga karuan.
> Aq sempat bengong dan menatap bidan serta perawat.
> Aq tersenyum setelah mengetahui permasalahannya
> Pak Kasman merupakan pasien katarak yg kami bantu.
> Hari ini dia akan kontrol ke dokter mata dan sedang menunggu driver
> yang mempersipkan ambulance untuk membawa bapak yg berusia 57 tahun
> tersebut ke RS Mata.
>
> Sambil menunggu, dia ternyata berpidato mengucapkan terima kasih
> kepada kami semua.
> "Terima kasih banyak atas bantuan yang diberikan. Saya ngga bisa
> bilang apa - apa lagi. Sebenarnya untuk periksa ulang ini ngga usah di
> antar aja, biar saya sendiri datang ke rumah sakit jadi tidak
> merepotkan ibu di sini"
>
> Banyak doa yang di tebar Pak Kasman pagi itu. membuat hari2 kami
> semakin penuh makna.
> Bapak yang bekerja sebagai Marbot Mesjid ini sejak setahun lalu
> menderita katarak.
> Alhmdulillah 29 Oktober kemarin kami membawa beliau untuk operasi dan
> mejadikan "Jendela"_mata nya benderang kembali.
>
> Haru sekali melihat orang - orang yang bisa kita bantu tersenyum ceria.
>
> Ada Raka Khaliq, bocah 9 tahun yang menderita hernia, ada Imam sang
> balita yg menderita bibir sumbing, dan banyak lagi pasien lain yang
> Alhamdulillah bisa kami jembatani untuk kembali bisa tersenyum karena
> lepas dari beban hidup mereka.
>
> Cerita Imam juga cukup mengharukan
> Anak berusia 5 tahun ini di tinggal orang tuanya sejak bayi
> dan sekarang dia hidup bersama neneknya yang bekerja serabutan
> Bisa mendapatkan makanan untuk sehari - hari saja sudah cukup buat
mereka
> Imam kecil tumbuh jadi anak yang minder karena sering di panggil sumbing
> Bahkan usai operasipun dia tetap tak mau berbicara dengan kami
karena malu
> Smoga setelah sembuh tak ada lagi yang akan menghinamu adik kecil ^_^
> Aq berharap kau akan menjadi "bintang" yang akan bersinar dengan
> indahnya walau saat ini kesulitan hidup menjadi teman keseharianmu
>
>
> Duhai ... setiap jejak menimbulkan asa
> Setiap detak membekaskan makna
> Setiap uluran menghasilkan senyuman
>
> Smoga kami ... kita smua bisa mengukir senyuman di wajah para dhuafa
>
> from "Rumah" kami yang hangat
> by : antz
>
- 12a.
-
Re: Buletin SK ??
Posted by: "yudhi mulianto" yudhi_sipdeh@yahoo.com yudhi_sipdeh
Mon Nov 10, 2008 12:37 am (PST)
wah bagus sekali...ini buletin semacam buletin jumat yah :-)
sepertinya bisa dicoba untuk semua daerah mas. Terimakasih untuk ide dan usaha mas untuk SK
salam
yudhi
--- On Sun, 11/9/08, fil_ardy <fil_ardy@yahoo.com > wrote:
Alhamdulillah, akhirnya
setelah obrolan ringan dichatting
idenya langsung diaplikasikan ya, brow??
Selamat-selamat, btw, karena buletinnya bawa2
nama SK, nanti ada prosedur yg akan disampaikan
sama temen2 dari humas ya.
Oya, silakan berbagi pengalaman sama
sahabat2 SK di daerah, tuh mas Sis dah mulai terpancing
biar SK menyebar tidak hanya di langit saja,
tapi juga di bumi.
DANI
In sekolah-kehidupan@ yahoogroups. com, "aris El Durra"
<apri_eldurra@ ...> wrote:
>
> Alhamdulillah sahabat-sahabat SK.
> Bulan ini saya ada berinisiatif buat sebuah buletin sekolah kehidupan
> di daerah Solo, Sukoharjo dan sekitarnya.. Sebagai bentuk upaya
> mengembangkan sayap eska di daerah solo dan sekitarnya maka saya beri
> nama buletin itu dengan nama "Sekolah Kehidupan" tentu saja setelah
> saya berkonsultasi dengan beberapa sahabat SK. Karena saya agak takut
> juga memakai nama bulletin itu sekolah kehidupan.
>
> Saya mengambil dua buah cerita dari milis SK maupun buku menggenggam
> cahaya dan tentu saja saya cantumkan sumbernya juga.
> Untuk awal-awal saya distribusikan melalui remaja masjid, agar di
> bagikann lewat sekolah-sekolah mereka.
>
> Ternyata responnya luar biasa sahabat, banyak yang terkesan dengan
> cerita yang ada dengan buletin itu dan menantikan kehadirannya untuk
> edisi berikutnya. Bahkan ada teman yang sms sampai meneteskan air mata
> ketika membaca bulletin itu.
- 13.
-
TEMPAHAN UMRAH BULAN MAC 2009
Posted by: "Ummul Mukminin" hajahnur_jafilatraveltours@yahoo.com yatiyusof05
Mon Nov 10, 2008 12:37 am (PST)
PENDAFTARAN HAJI SWASTA 2009M
UMRAH ZIARAH 2009 DAN
PENDAFTARAN UPAH HAJI 2008/2009M
PERKHIDMATAN KAMI
- Pendaftaran Haji Swasta 2009
- Umrah Ziarah
- Upah Haji (Badal Haji) + Umrah Haji à RM1600
- Qurban & Aqiqah di Makkah à RM400
- Kiriman Air Zamzam 10liter à RM120
- Bayar Dam à RM400
- Bayar Fidyah - Kiraan rujuk kepada Pusat Zakat
- Pelbagai VCD & DVD Agama, Haji & Umrah serta lain2 untuk dijual
UPAH HAJI RM1600
1) Dilaksanakan dari kalangan orang2 yang TERPILIH dan dipercayai
terdiri daripada orang Arab, Para Tahfiz/ Pengajar dan Ustaz yang
mempunyai pengalaman luas dalam mengerjakan Haji dan Umrah.
2) Resit pembayaran dan Sijil akan di beri
3) Hadiah seperti Sejadah dll
4)Perlaksanaan Umrah Haji dan Umrah Sunat
5) Sedikit daripada wang tersebut akan di wakafkan untuk pembinaan
Madrasah agar impaknya berpanjangan kepada si mati.
PAKEJ UMRAH ZIARAH
- Harga BERPATUTAN
- MUTAWIF berpengalaman
- MAKANAN ala MELAYU 3 kali sehari BUFFET
- Tempat PENGINAPAN yang menjamin KESELESAAN
- Makkah Hotel R-Rawasi (jarak 200m) http://www.al-rawasi.com
- Madinah Hotel Ar-Shaf Manazeli (jarak 50m) http://www.manazeli.com
- Sila buat tempahan awal
- Pendaftaran RM1000.00
PAKEJ HAJI SWASTA TM TOURS & TRAVEL (Anak Syarikat TH)
Sudahkah Anda Bersedia Untuk Tunaikan Haji Bagi Tahun 2009 ini ?
Terlalu lama untuk menunggu tahun giliran anda menunaikan Haji
Kami sedia membantu anda. Bagaimana caranya ?
Sila daftar dahulu dengan Tabung Haji dan bawa semua dokumen berkenaan kepada kami untuk urusan selanjutnya.
InsyaAllah akan kami usahakan
Pendaftaran RM1000.00
Kepada SEMUA MUSLIMIN DAN MUSLIMAT yang berminat sila hubungi:-
HAJAH NUR
019-2828 062/ 03-9102 1430
Email : hajahnur_umrah2u@yahoo.com
Web : http://umrah2u.blogspot. com
YM : hajahnur_umrah2u
My Blog: http://umrah2u.blogspot. com
Email: hajahnur_umrah2u@yahoo.com
YM : hajahnur_umrah2u
Kindly contact: HAJAH NUR 019-2828 062
- 14.
-
[Catcil] Maka Darah Para Pahlawan keringlah
Posted by: "rafif_amir" rafif_amir@yahoo.co.id rafif_amir
Mon Nov 10, 2008 12:41 am (PST)
Betapa hatiku takkan pilu
Telah gugur pahlawanku
Betapa hatiku tak akan sedih
Hamba ditinggal sendiri
Siapakah kini pelipur lara
Nan setia dan perwira
..................... ...
Dulu, ketika saya masih duduk di bangku sekolah dasar, mata saya
selalu berkaca setiap menyanyikan lagu itu. bahkan terkadang airmata
saya tumpah. dada saya bergetar. keharuan menyergap. lalu wajah para
pahlawan. darah, perjuangan, pengorbanan.
Entah mengapa saya begitu memaknai dan menghayati perjuangan pahlawan
kala itu. saya takjub. saya kagum terhadap jasa-jasa mereka dalam
membela negara. mereka harus membayar kemerdekaan dengan darah dan
airmata.
Lalu kini. entahlah. Nama-nama pahlawan seakan menghilang. tergantikan
oleh nama-nama politikus dengan janji-janjinya. Lagu-lagu seperti
seperti itu semakin langka dikumandangkan, tergantikan sederetan
tembang-tembang cinta bernuansa nostalgi ala artis-artis Indonesia.
Telah gugur pahlawanku
Tunai sudah janji bakti
Gugur satu tumbuh seribu
Tanah air jaya sakti
Biarlah pahlawanku. Biar hanya sedikit orang yang mengenangmu. namamu
tetap abadi di hati pertiwi. semoga ada pahlawan-pahlawan baru yang
menggantikanmu. yang tak mengharapkan apa-apa kecuali kemerdekaan
negeri ini. semoga ada seribu dari satu yang gugur yang mewariskan
perjuanganmu. karena sejatinya, negeri ini belum merdeka.
Persembahan cinta untuk pahlawan
--Menjelang hari Pahlawan, 9 November 2008----
- 15.
-
[Catcil] Karena Bidadari Harus Dicari
Posted by: "rafif_amir" rafif_amir@yahoo.co.id rafif_amir
Mon Nov 10, 2008 12:42 am (PST)
Adakah bidadari itu bersembunyi? adakah yang tahu bagaimana
mencarinya? Yup. benar! bidadari harus dicari dengan menempuh jalan
keshalehan.
Tak semua orang diberikan anugerah dan petunjuk untuk menemukan tempat
persembunyian bidadari. dan tak seorangpun yang tahu wajah bidadari
yang ia cari. hanya yang ia tahu, bahwa bidadari itu bermata jeli.
seperti yakut dan marjan. itu saja.
Beberapa orang mungkin telah melakukan berbagai perlombaan untuk
menemukan bidadari impiannya. namun terkadang mereka salah jalan.
jalan yang wajib ditempuh oleh orang yang ingin menemukan sang
bidadari hanya 1. jalan keshalehan. tak ada yang lain.
semakin panjang ia menapaki jalan keshalehan, semakin lurus niatnya,
semakin tinggi citanya, semakin sabar ia untuk tidak menyimpang ke
jalur lain, semakin tinggi usahanya untuk tegap berdiri dan melangkah
dengan hati-hati. maka, semakin besar peluangnya untuk menemukan sang
bidadari. semakin indah wajah dan budi sang bidadari.
Karena bidadari harus dicari. bukan hanya berdiam diri dan merasa
cukup dengan yang dimiliki. bidadari tak pernah tergiur dengan materi.
bidadari lebih mencintai laki-laki shaleh yang akan mencintainya
setulus hati.
Karena bidadari harus dicari. hanya dengan meniti jalan keshalehan.
maka, marilah siapakan perbekalan, luruskan niat dan tujuan, kemudian
berangkatlah dan ketika engkau menemukannya, bertakbirlah! bawalah ia
ke pelaminan cahaya seperti yang selama ini terpatri padi
mimpi-mimpimu. kuucapkan selamat untukmu, kawan!
--siang,10 Nov 2008---
Inspirasi siang bolong di jalan penuh sesak
rafif87.multiply.com
- 16.
-
[Catcil] Menatap Sakaratul Maut
Posted by: "rafif_amir" rafif_amir@yahoo.co.id rafif_amir
Mon Nov 10, 2008 12:44 am (PST)
RSU Soebandi, 8 november 2008, 2.30 am
Laki-laki itu sekarat. matanya menatap. mulutnya menganga. sedang
wanita di sampingnya mengeja "Laa ilaha illallah" di telinga. beberapa
anggota keluarganya telah tiba.
Di ruang inap penyakit dalam, sambil menemani putra ustadz yang
terbujur lemas karena typhus, saya membaca jiwa-jiwa yang luka. tak
hanya jasadnya. saya membayangkan, mungkin suatu saat saya yang
berbaring di sana. saya yang cahaya. hingga luka tak terbaca, karena
melebur dalam syukur.
Laki-laki itu masih sekarat. istrinya masih terus mengeja kalimat
tauhid. mata saya berkaca. bahkan basah. kembali terbayang, seandainya
yang sedang menatap sakaratul maut itu adalah orang yang saya cinta.
atau mungkin saya sendiri.
3.30 am
Laki-laki itu menghembuskan nafas terakhirnya. diiringi tangis
keluarga dan isak istrinya. lalu ia histeris. sepertinya sangat
terpukul dengan hilangnya nyawa sang belahan jiwa.pagi masih ranum dan
seorang lagi anak manusia menghadap Rabbnya
--suatu pagi yang berkaca--
RSU Soebandi, November 2008
rafif87.multiply.com
- 17.
-
[Catcil] Di Balik Awan Ada Hujan
Posted by: "rafif_amir" rafif_amir@yahoo.co.id rafif_amir
Mon Nov 10, 2008 12:45 am (PST)
Terkadang langit biru, terkadang hitam. terkadang bintang, terkadang
awan tebal. mungkin, tatkala awan, ia ingin menurunkan hujan yang
menyejukkan dan menggemburkan.Namun terkadang awan menggumpal pekat
dan membawa badai yang memporandakan ikatan.
Maka tidak selamanya hitam menakutkan. bahkan bisa jadi ia keindahan.
hanyalah harapan yang membedakan kita memandang hitam. toh, pada
akhirnya ketika ia memang benar-benar badai, kita telah berusaha
tegar. tak terhempas. tak terkapar.
Kita tak boleh kecewa! karena kecewa hanya boleh tumpah,tak boleh
menjadi bah, ketika panci jiwa tak mampu menampung kuah harapan. yang
bisa kita lakukan hanyalah meperbesar pancinya. agar kuah itu tidak
tumpah menjadi bah. yang membuat kita tenggelam dan hanyut.
-jika pancimu kecil, sedikitkanlah kuahnya--
Rafif, 8 Nov 2008
- 18.
-
[Catcil] Khusuk di Dua Tempat
Posted by: "rafif_amir" rafif_amir@yahoo.co.id rafif_amir
Mon Nov 10, 2008 12:46 am (PST)
Membaca bab "Ekstase Mi'raj" yang ditulis Salim A.Fillah, saya jadi
tergoda untuk membandingkan pengalaman shalat saya di dua tempat. di
mesjid dan hutan.
Ketika kita melangkahkan kaki menuju mesjid, kita telah siap dengan
atribut shalat lengkap. mulai dari baju koko, sarung, kopiah, dan
sebagainya. wajah sudah segar setelah tersiram guyuran air. parfum
beraroma semerbak. setibanya di mesjid, kipas angin membelai tipis
kulit kita. kemudian takbir pertama kita kumandangkan sempurna. begitu
nikmatnya. khusuk. sujud kita pun di permadani indah dan wangi, belum
lagi bacaan imam yang fasih dan jernih. begitu nikmatnya.khusuk
Bandingkan ketika berada di tengah hutan. malam dan hujan yang
menyergap badan. punggung kita menggendong ransel yang berat. pakaian
kita kotor setelah bergumul dengan lumpur dalam latihan ketangkasan.
kita masih menapaki bebatuan terjal. menanjak. bau belerang menyengat
pernapasan. saat itulah panggilan shalat datang. kemudian tanpa
dikomando, segera kita tengadahkan tangan untuk meraih air hujan dan
mengusapnya pada anggota wudhu kita. segar. kemudian di tengah hujan
deras,di tengah rasa letih dan payah, kita merayakan munajat dengan
bersajadahkan bebatuan. saat sujud, dahi kita mengenai batu besar yang
lancip. terasa sakit, namun nikmat. khusuk. terasa begitu agung
karuniaNya. terkadang airmata juga turut menitik. bersenyawa dengan
bulir hujan yang membuat badan kita kuyup dan menggigil. namun nikmat.
khusuk. sebuah perjalanan panjang dan melelahkan yang masih menyimpan
bongkahan rindu yang dicairkan setiap 5 waktu. maka takbir terasa
begitu raya. keagunganNya benar-benar tercicipi sempurna.
Maka, khusuk tidak identik dengan busana muslim dan AC pendingin.
khusuk tidak identik dengan alunan merdu suara imam. khusuk adalah
sebuah makna yang dilekatkan pada jiwa tentang keterpautannya pada
sang pencipta ketika ia membina tiang agama.
7 November 2008--Lab kata-kata Rafif
- 19.
-
[Catcil] Manusia Cahaya
Posted by: "rafif_amir" rafif_amir@yahoo.co.id rafif_amir
Mon Nov 10, 2008 12:47 am (PST)
Di sekitar Arsy-Nya ada menara-menara dari cahaya, di dalamnya ada
orang-orang yang pakaiannya dari cahaya, wajah-wajah mereka pun
bercahaya. Mereka bukan para Nabi dan syuhada. Hingga para Nabi dan
Syuhada pun iri kepada mereka. ketika para sahabat bertanya siapa
mereka,Rasul menjawab : "Mereka adalah orang-orang yang saling
mencintai karena Allah, saling bersahabat karena Allah, dan saling
berkunjung karena Allah" (HR Tirmidzi)
Maka semuanya terangkum dalam kata ukhuwah.tentu bukan sembarang
ukhuwah, namun setidaknya harus mengandung tiga unsur ; Cinta,
sahabat, silaturahim. inilah ukhuwah yang berkah! ukhuwah yang
mengantarkan para pelakunya menjadi manusia cahaya.
cinta mengandung unsur kedekatan hati. silaturahim mengandung unsur
kedekatan fisik dan sahabat adalah ikatan yang menghubungkan
kedekatan. hati dengan hati. fisik dengan fisik.
Mengapa mereka bercahaya? karena kedekatan mereka semakin mendekatkan
mereka pada sang pencipta cahaya. mereka saling mentransfer energi.
saling menguatkan! maka hubungan mereka menjadi berkah, setiap
kebaikan yang dilakukan bernilai pahala dan juga ditularkan pada
sahabatnya. kebaikan berlipat ganda.
semoga kita mau berlomba-lomba menjadi manusia cahaya yang Nabi dan
syuhada pun iri padanya
-trinspirasi dari sebuah pesan singkat sahabat-7 Nov 2008
- 20.
-
(Inspirasi) Dalam Bayangan sang Pahlawan
Posted by: "teha" teha.sugiyo@toserbayogya.com
Mon Nov 10, 2008 1:50 am (PST)
Inspirasi
*DALAM BAYANGAN SANG PAHLAWAN*
Secara nasional, tanggal 10 November kita peringati sebagai hari
Pahlawan. Menjadi relevan jika kita ingin mengetahui apa sebenarnya arti
kata "pahlawan". Uniknya di dalam KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia),
terdapat 3 penjelasan:
1.
/Pahlawan; /yaitu orang yang menonjol karena keberanian dan
pengorbanannya dalam membela kebenaran; pejuang yang gagah berani.
2.
/Pahlawan Bakiak/; yaitu suami yang sangat patuh (takut) pada
isterinya.
3.
/Pahlawan Kesiangan/; yaitu (a) orang yang baru mau bekerja
(berjuang dsb) setelah peperangan (masa sulit) berakhir; (b) orang
yang ketika masa perjuangan tidak melakukan apa-apa, tetapi
setelah peperangan selesai menyatakan diri pejuang;
Kita abaikan penjelasan nomor 2 dan 3. Mari kita pahami lebih jauh
penjelasan pertama. Pernyataan itu menggelitik kita untuk mengetahui
lebih lanjut mengenai alasan atau atas dasar apa, seseorang disebut
'pahlawan'. Ternyata pengakuan terhadap kepahlawanan seseorang diberikan
oleh pihak ketiga, - biasanya pemerintah atau lembaga independen, -
setelah melakukan pengkajian yang mendalam atas prinsip dan perilaku
yang diperlihatkan oleh orang tersebut dalam waktu relatif lama, bahkan
bertahun-tahun.
Dengan demikian tidak ada orang yang diakui sebagai pahlawan atas
perbuatan yang dilakukan tadi pagi atau tadi malam, kemarin atau minggu
lalu.
Dari berbagai macam pendekatan, yang menonjol adalah pendekatan
konsistensi sepanjang hidupnya mengemukakan dan memperjuangkan kebenaran
yang universal, bukan kebenaran yang dianggap sepihak.
Dengan demikian tidak ada orang yang diakui sebagai "pahlawan"
berdasarkan pengakuannya sendiri, bahwa ia sudah melakukan sesuatu
dengan benar.
Sekarang, mari kita melihat diri sendiri. Apakah kita sudah konsisten
dan berani memperlihatkan/ memperjuangkan sekaligus mengerjakan yang
benar dengan benar?
Dalam pendekatan praktis, ternyata sesuatu yang benar belum tentu
dilakukan dengan benar. Misalnya, tidak terlambat adalah perbuatan
benar. Namun cara berlalulintas di jalan raya agar tidak terlambat
adalah hal yang lain. Bila di perjalanan kita mengabaikan orang lain
bahkan menerobos lampu merah, itu adalah indikasi tidak dengan benar.
"Pahlawan" ternyata adalah mereka yang melakukan dan memperjuangkan yang
benar dengan cara-cara yang benar. (/dari renungan di kantor/)
/live as if you were to die tomorrow
learn as if you were to live forever
(Mahatma Gandhi)/
- 21.
-
Melakukan Lebih Mudah Daripada Berkata
Posted by: "rahmad nurdin" rahmad.aceh@gmail.com rahmadsyah_tcc
Mon Nov 10, 2008 4:20 am (PST)
Saudara Power
Dalam kehidupan penuh keindahan dan kegegelapan ini, banyak sekali
fenomena-fenomena yang kita temukan. Terkadang fikiran kita tidak mampu
menjangkau, apakah itu kenyataan atau hanya imajinasi. Selain itu juga,
dunia nan fatamorgana diciptakan dengan hukum-hukum pengaturan. Dimana hukum
tersebut terus bergerak dan tak pernah usai.
Mungkin kita sudah sering mendengar ;
*"Rajin pangkal Pandai dan Hemat Pangkal Kaya"*
*"Berat sama dipikul dan Ringan sama dijinjing"*
* *
Nasehat diatas, hampir setiap hari diulang-ulang oleh guru. Bahkan didinding
kelas tempat kita menggali ilmu dulu, kalimat tersebut dengan gagah berdiri.
Kini setelah kita dewasa. Kita mulai mengenal tentang makna masa depan. Arti
sebuah mimpi. Nasehat-nasehat bijak baru, hadir disisi kita.
*"Masa depan dimiliki oleh mereka yang percaya kepada keindahan mimpinya."**
*
(Eleanor Roosevelt).
*"Jika kamu tidak punya mimpi, bagaimana kamu bisa mewujudkannya?"***
(Oscar Hammertein).
*"Jika kamu dapat memimpikannya kamu pasti dapat mengerjakannya. Semua mimpi
kita dapat menjadi nyata jika kita mempunyai keberanian untuk
mewujudkannya."***
(Walt Disney).
Namun dalam pernjalanan menuju istana impian. Tidak jarang kita mendengarkan
kata-kata ;
* *
*"Berkata itu lebih mudah daripada melakukan "*
* *
Kita tidak pernah tau, apakah itu adalah kekecewaan atau itu hanyalah cara
penghibur terhadap kehidupan. Nasib yang dialami kurang beruntung. Proses
yang tak sesuai harapan. Dan hasil kurang membanggakan.
Sungguh susunan kata *"Berkata itu lebih mudah daripada melakukan " *membuat
saya terdiam. Terdiam *karena* ingin meresapi dan tenggelam dari tuaian
maknanya. *Atau mungkin karena perkumpulan abjad itulah, sehigga Perlakuan,
tindakan, dan pergerakan menjadi sulit ? dan berkata memang mudah jadinya.*
Saudara Power
Mari sejenak kita berehat sejenak dan menyegarkan* gudang *memory, untuk
memperhatikan kembali kata-kata mereka.
*"Keberhasilan itu berawal dari keyakinan. Dan kita bisa mengubah banyak
sekali hal lewat keyakinan,"*
Gede Prama.
*"Saya tidak pernah gagal, tapi saya menemukan 9.999 cara untuk menjadikan
lampu pijar"*
Thomas Alfa Edison.**
*"Sebaik-baiknya manusia adalah yang berbuat baik untuk orang lain"*
Hadits
Perhatikanlah kembali, apa yang mereka lakukan? Bagaimana hasil karya mereka
? dan apakah mereka *melakukan *dengan penuh kesusahan ? atau sebaliknya.
Kalau kita pelajari ulang kisah hidup yang mereka jalani. *Kehidupannya
ditempuh dengan penuh kebahagiaan. Mereka dengan penuh semangat bekerja dan
hasrat yang menggelora.*
Bukankah sebenar nya sulit bagi kita untuk berkata bahwa "sukses itu karena
keturunan ?" bukankah berat untuk berkata " saya terlahir untuk menjadi
pecundang ?" semsetinya kita takut berkata "sukses milik orang tertentu".
Saudara Power yang bijak ?
Mengapa kita menemukan orang-orang disekitar kita yang masih belum bertindak
? dan Mengapa pula orang-orang seperti Pak Mario Teguh, Gede Prama,
Krisnamurti, Albert Einstein, Abu Bakar, Henry ford, Umar bin Khatab,
Mahatma Gandhi, Bunda Theresa, Sindarta Gautama, Andrie wongso, Arifin
Ilham, Aa Gym, Yusuf Mansur dan tokoh-tokoh lain. menghasilkan kata-kata
yang *inspiratif* ?
Mungkin* karena* mereka mudah untuk melakukan. Meskipun sebagai aktor
bintang film Hongkong, Andrie wongso terus menggulam beras dipundaknya.
Meskipun dianggap siswa bermasalah, Albert Einstein tetap menciptakan dan
menghasilkan hukum relativitas. Meskipun dianggap bodoh dan mencari mati
dengan merawat penderita kusta. Bunda Theresa terus mengobati dengan penuh
cinta dan kasih sayang.
Bisa jadi, karena perlakuan, tindakan dan pergerakan itulah. Sehingga
menghasilkan makna terdalam dari setiap bait terindah mereka.Barangkali, ini
membuktikan bahwa ;
*" Melakukan lebih mudah dari pada berkata".***
--
RAHMADSYAH
Certified Master NLP Practitioner I 081511448147 I Motivator & Therapist
www.rahmadsyah.co.cc
Need to Reply?
Click one of the "Reply" links to respond to a specific message in the Daily Digest.
Change settings via the Web (Yahoo! ID required)
Change settings via email: Switch delivery to Individual | Switch format to Traditional
Visit Your Group | Yahoo! Groups Terms of Use | Unsubscribe
Tidak ada komentar:
Posting Komentar