Jumat, 09 Oktober 2009

[daarut-tauhiid] Rumah Zakat Layani 10.885 Pasien Korban Gempa

 

PRESS RELEASE
"Ayo Pulihkan Sumatera"

JAKARTA-PADANG. Memasuki fase evakuasi, hingga Rabu (07/10) Rumah Zakat Indonesia telah berhasil melayani 10.885 pasien korban gempa Sumatera Barat. Selain pemeriksaan medis dan pemberian obat-obatan, sepekan pasca bencana Rumah Zakat telah mendistribusikan berbagai bantuan untuk korban gempa seperti sembako, pakaian, genset, tenda, kornet Superqurban dan paket Siaga Gizi, susu bayi dan masker.
Dalam rangkaain banuan program gempa "Ayo Pulihkan Sumatera" ini Rumah Zakat membuka 5 posko di di Padang dan Pariaman. Selain membuka posko tim pun melakukan mobile menjemput bola ke daerah-daerah yang selama ini belum tersentuh oleh bantuan baik medis maupun non medis. Lima posko Rumah Zakat yaitu :
1. Posko Kampung Ampar Pariaman Selatan
2. Kel. Belakang Tangsi Kec. Padang Barat Kota Padang
3. Posko Kuraitaji Pariaman Selatan
4. Posko RZI di Grapari Padang
5. Posko RZI Padang Jl Diponegoro No 15 F Kota Padang.
Sejak Kamis (01/10) Rumah Zakat Indonesia telah mengirim tim Siaga Bencana yang terdiri dari tim medis dan relawan yang membawa aneka bahan makanan dan obat. Sebanyak 15 armada mobil jenazah dan mobil klinik juga telah berada di Padang melayani masyarakat.

80.000 Paket Siaga gizi Nusantara dan Kornet Superqurban Mulai Dirasakan Manfaatnya

Siaga Gizi Nusantara adalah sebuah program pemenuhan gizi untuk korban bencana dalam bentuk paket makanan siap saji berupa sosis ayam, sosis ikan, dan nasi kari yang dapat langsung disantap. Paket makanan ini sangat membantu korban bencana yang notabene membutuhkan makana siap saji dan siap konsumsi.

Sementara Superqurban adalah daging qurban tahun 2008 yang dikornetkan dalam kemasan kaleng dan tahan hingga 3 tahun tanpa pengawet. Kemaksimalan manfaat kornet Superqurban ini disediakan sebagai upaya tanggap bencana, seperti halnya bencana Sumatera termasuk penanganan kasus gizi buruk.

Aksi Siaga Sehat yang berlangsung Senin misalnya (05/10) di Posko yang terletak di Desa Kampung Apar Kec. Pariaman Selatan berhasil melayani 478 Penerima manfaat siaga sehat, dan mendistribusikan 250 kaleng Siaga gizi, 620 kaleng kornet, 475 bungkus nasi dan 350 Siaga sandang berupa Pakaian Layak Pakai. Adapun tim yang diturunkan sebanyak 15 orang, diantaranya adalah 2 orang dokter, 2 perawat, 2 Apoteker, 4 Relawan ERT dan 5 Tim dapur umum. Aksi ini terus berlanjut, hingga selasa (06/10) tim relawan kembali melayani siaga sehat sebanyak 1176 orang, kemudian penyaluran sosis ayam 276 kaleng, 280 Superqurban, 200 bantuan paket makanan, 517 pembuatan sosis goreng. "Aksi Siaga Sehat dilaksanakan tiap hari dengan menjemput para korban di tenda-tenda atau tempat pengungsian," jelas Andre, Koordinator Gempa Padang.

Menurutnya (06/10) sebanyak 468 susu bayi dan balita, 360 biskuit bayi serta 120 bubur bayi senilai 13,7 juta disalurkan melalui posko RZI-Indosat. "Alhamdulillah, sebagai tambahan sebanyak 100 karton air mineral juga diperbantukan. Selain itu, penggunaan masker oleh masyarakat juga perlu agar terhindar dari gangguan saluran pernapasan. "Rumah Zakat sendiri masih menyediakan stok sebanyak 8 boks di posko utama Jalan Diponegoro 15F Kota Padang . Tiap boxs berisi 50 buah masker." jelas Andre.

Kornet dan paket siaga gizi disitribusikan diantaranya ke Kota Padang 20.000 paket, Pariaman 15.000 paket, Kab. Padang Pariaman 15.000 paket, Kab. Agam 7500 paket, Kab. Pesisir Selatan 7500 paket, Kota Solok 7500 paket, dan Pasaman 7500 paket.

http://www.rumahzakat.org

untuk berpartisipasi bisa melalui :
* BCA, No Rek. 094 301 6001 a.n Yayasan Rumah Zakat Indonesia
* Bank Mandiri, No Rek. 132000 481 974 5 a.n Yayasan Rumah Zakat Indonesia

__._,_.___
====================================================
Pesantren Daarut Tauhiid - Bandung - Jakarta - Batam
====================================================
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
====================================================
       website:  http://dtjakarta.or.id/
====================================================
Recent Activity
Visit Your Group
Give Back

Yahoo! for Good

Get inspired

by a good cause.

Y! Toolbar

Get it Free!

easy 1-click access

to your groups.

Yahoo! Groups

Start a group

in 3 easy steps.

Connect with others.

.

__,_._,___

Tidak ada komentar: