Kamis, 08 Oktober 2009

[FISIKA] Digest Number 2870

Messages In This Digest (6 Messages)

1.
perkembangan ilmu panas From: IqRo physics
2a.
Efek Compton From: IqRo physics
2b.
Re: Efek Compton From: Haryo
3.
Rekayasa Nuklir From: Nina
4.
Meteor Besar di atas Bone, Sulsel, Kamis 8/10/2009 From: Ma'rufin Sudibyo
5a.
Re: Inside of Thermometer (?) From: Regina

Messages

1.

perkembangan ilmu panas

Posted by: "IqRo physics" iqro_physics@yahoo.com   iqro_physics

Wed Oct 7, 2009 12:58 pm (PDT)



saya mahasiswa yang sedang mengontrak mata kuliah sejarah fisika.
saya agak sedikit kesulitan mencari rujukan tentang perkembangan ilmu panas.
ada yang berkenan membantu??

2a.

Efek Compton

Posted by: "IqRo physics" iqro_physics@yahoo.com   iqro_physics

Wed Oct 7, 2009 12:58 pm (PDT)



sampai saat ini saya belum terlalu memahami inti dari efek compton. ada yang berkenan menjelaskan???

__________________________________________________
Do You Yahoo!?
Tired of spam? Yahoo! Mail has the best spam protection around
http://mail.yahoo.com
2b.

Re: Efek Compton

Posted by: "Haryo" sumowidagdo@gmail.com   haryo_hep

Thu Oct 8, 2009 12:50 am (PDT)




Efek Compton analog 100% dengan kasus sebuah bola bilyar bergerak dan menumbuk bola bilyar lain yang sedang diam.

Ambil dua bola bilyar yang berbeda warnanya. Taruh yang satu di tengah meja bilyar(Bola 1). Taruh satunya lagi di pinggir meja bilyar (Bola 2). Kemudian sodok Bola 2 hingga menumbuk Bola 1. Akan terjadi tumbukan. Perhatikan bahwa laju Bola 2 setelah tumbukan akan lebih lambat dari laju Bola 2 sebelum tumbukan. Lakukan coba-coba dengan membuat Bola 2 menumbuk Bola 1 dengan sudut hamburan yang berbeda-beda.

Penjelasan fisika: Hal ini disebabkan sebagian energi dan momentum Bola 2 akan ditransfer ke Bola 1. Besar energi dan momentum yang ditransfer Bola 2 ke Bola 1 bisa dihitung, dan ini merupakan fungsi dari sudut yang dibentuk kecepatan akhir Bola 2 dengan kecepatan awal Bola 2 (sudut hamburan).

Hal yang sama terjadi pada efek Compton.

- Bola 1 adalah elektron.
- Bola 2 adalah foton yang menumbuk elektron.

Analog dengan Bola 2 kehilangan energi & momentum, foton akan kehilangan energi & momentum karena energi & momentum tersebut ditransfer ke elektron, dan pada saat bersamaan arah gerak foton berubah. Besar energi dan momentum yang ditransfer foton ke elektron bisa dihitung, dan ini merupakan fungsi dari sudut yang dibentuk arah perambatan awal foton dengan arah perambatan akhir foton (sudut hamburan). Hasil perhitungan ini adalah persamaan pergeseran panjang gelombang foton dalam efek Compton.

Kalau belum mengerti, ulangi percobaan yang sama *berkali-kali*, sampai *klik* di otak. Kalau sudah *klik* dan mengerti konsepnya, sekarang pelajari detail penurunan matematikanya hingga sampai ke rumus pergeseran panjang gelombang dalam efek Compton.

--- In fisika_indonesia@yahoogroups.com, IqRo physics <iqro_physics@...> wrote:
>
> sampai saat ini saya belum terlalu memahami inti dari efek compton. ada yang berkenan menjelaskan???
>
>
> __________________________________________________
> Do You Yahoo!?
> Tired of spam? Yahoo! Mail has the best spam protection around
> http://mail.yahoo.com
>

3.

Rekayasa Nuklir

Posted by: "Nina" ninayarana@yahoo.com   ninayarana

Wed Oct 7, 2009 10:53 pm (PDT)



Saya mahasiswa yang sedang mengontrak pendahuluan fisika inti...
ada yang bisa memberikan info mengenai rekayasa nuklir yang terbaru?

4.

Meteor Besar di atas Bone, Sulsel, Kamis 8/10/2009

Posted by: "Ma'rufin Sudibyo" marufins@yahoo.com   marufins

Thu Oct 8, 2009 3:47 am (PDT)



Dikutip dari Detikcom.

Ada api, asap, kemudian suara ledakan dan getaran di tanah. Semuanya adalah ciri-ciri meteor besar (fireball). Sampai terdengar 4 kali dentuman suara (sonic boom), berarti ukurannya cukup besar. Barangkali melebihi fireball Wonotirto, yang jatuh di Temanggung sebagai meteorit (Maret 2001). So energi awalnya mungkin 1 kiloton TNT atau lebih, dengan massa awal (ketika baru masuk) dalam kisaran 10 ton atau lebih.

1 kiloton TNT? Kalo itu meledak pada ketinggian "hanya" 500 meter saja di atas Yogyakarta, seperempat bangunan di sana akan runtuh oleh hantaman gelombang kejut. Mujur saja fireball Bone ini mungkin terfragmentasi (dan akhirnya meledak) pada ketinggian 15 - 20 km.

Salam,

Ma'rufin
====================

Kamis, 08/10/2009 16:27 WIB
Ledakan di Bone
Warga Pantai Tanjung Palete Bone Lihat Benda Berapi dan Berasap
Didit Tri Kertapati - detikNews

Jakarta - Sumber ledakan keras yang terjadi di Bone, Sulawesi Selatan masih terus diselidiki. Warga Pantai Tanjung Palete sempat melihat ada suatu benda yang memancarkan api dan asap yang melintas di udara.

"Setelah dilakukan penelusuran sumber ledakan belum ditemukan. Namun keterangan masyarakat melihat benda itu memancarkan api dan asap di udara," kata Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Nanan Soekarna dalam pesan singkat yang diterima detikcom, Kamis (8/10/2009).

Nanan mengatakan, ledakan itu terdengar pukul 08.30 Wita. Suara ledakan pertama terdengar sebanyak 4 kali. Sesaat setelah api padam, kemudian terdengar lagi suara ledakan keras sebanyak 4 kali yang menimbulkan getaran di daratan.

"Ledakan keras tersebut terdengar sampai di Bone dan Kabupaten Wajo," ujarnya.

Meski begitu, lanjut Nanan, aktivitas masyarakat masih berjalan normal. Namun kegiatan belajar mengajar anak sekolah dihentikan.

"Anak sekolah secara spontanitas dipulangkan karena menganggap suara ledakan tersebut dianggap tanda-tanda gempa," ungkapnya.

Polisi pun sudah mengkonfirmasi kejadian ini dengan petugas pengawasan lalulintas udara Indonesia Timur di Makasar. Namun hasilnya menunjukkan tidak ada sinyal kecelakaan di udara.

"Radar tidak menunjukkan adanya laka (kecelakaan) udara," tegasnya.

5a.

Re: Inside of Thermometer (?)

Posted by: "Regina" reggie_nih@yahoo.com   reggie_nih

Thu Oct 8, 2009 5:35 am (PDT)



Thank you Pak Haryo.

Kalau ada rekan dari PUDAK yang bisa menjelaskan apa pastinya isi termometer yang difabrikasi di sana (apakah toluene, isoamyl acetate, or anything else), akan sangat membantu. Jika belum pasti, pihak laboran/lab teacher dapat persistent kalau isi dari termometer tersebut adalah alkohol (murni) [karena ternyata selama ini diyakini demikian], dan hal ini dapat membingungkan siswa.

Terima kasih.
Regina

--- On Wed, 10/7/09, haryo_fnal <haryo@fnal.gov> wrote:

From: haryo_fnal <haryo@fnal.gov>
Subject: [FISIKA] Re: Inside of Thermometer (?)
To: fisika_indonesia@yahoogroups.com
Date: Wednesday, October 7, 2009, 3:37 PM

 

Kalau dilihat disini

http://en.wikipedia .org/wiki/ Alcohol_thermome ter

kelihatannya ada tipe alkohol/senyawa kimia lain untuk pengisi thermometer (toluen, isoamyl acetate) yang titik didihnya diatas titik didih air. 78 derajat celsius adalah titik didih etanol, alkohol yang paling sederhana.

Haryo










Recent Activity
Visit Your Group
Yahoo! Finance

It's Now Personal

Guides, news,

advice & more.

Yahoo! Groups

Small Business Group

A community for

small business owners

Group Charity

Give a laptop

Get a laptop: One

laptop per child

Need to Reply?

Click one of the "Reply" links to respond to a specific message in the Daily Digest.

Create New Topic | Visit Your Group on the Web
===============================================================
**  Arsip          : http://members.tripod.com/~fisika/
**  Ingin Berhenti : silahkan mengirim email kosong ke :
                     <fisika_indonesia-unsubscribe@yahoogroups.com>
===============================================================

Tidak ada komentar: